Warga Sekitar Menduga Wanita Korban Mutilasi di Bekasi adalah Seorang Karyawan Minimarket
Warga di sekitar lokasi menduga wanita korban mutilasi tersebut adalah seorang karyawan minimarket.
Editor: Dewi Agustina
Namun polisi belum bisa memastikan apakah identitas yang ditemukan tersebut memang benar adalah wanita korban pembunuhan disertai mutilasi di Bekasi.
Kini polisi masih menunggu hasil tes DNA untuk memastikan identitas korban.
Polisi turut melibatkan tim laboratorium forensik dan juga kedokteran forensik untuk menentukkan DNA jenazah tersebut.
"Apakah benar jenazah yang ada di dua kontainer ini cocok dengan identitas yang ada temukan di lokasi kejadian," kata Hengki.
Hengki mengatakan, pihaknya juga menunggu hasil tes DNA wanita tersebut agar bisa segera ditindaklanjuti dengan identifikasi.
"Sampai sekarang kita sedang menunggu hasil, rekan-rekan harus bersabar. Ini sama halnya seperti kasus-kasus Kalideres kemarin, kita kedepankan scientific crime investigation," tuturnya.
"Kita tidak boleh terpaku terhadap pengakuan tersangka bahwa ini itu dan sebagainya. Kita harus berdasarkan alat bukti sehingga bisa tentukan motif, siapa tersangka, kemudian siapa korban. Apakah hanya ini korban dan lain sebagainya kita masih pendalaman sampai sekarang," sambung dia.
Artikel ini telah tayang di Tribunbekasi.com dengan judul Polisi Temukan Baju Seragam Warna Oranye, Diduga Korban Mutilasi di Bekasi Karyawati Mini Market