Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Aksi Penyelamatan Korban Kebakaran Depo Pertamina: Alami Luka Bakar 90 Persen, Dibawa Pakai Gerobak

Proses evakuasi kebakaran maut Depo Pertamina Plumpang, ada warga yang dievakuasi pakai gerobak hingga kucing alami luka bakar

Penulis: Theresia Felisiani
zoom-in Aksi Penyelamatan Korban Kebakaran Depo Pertamina: Alami Luka Bakar 90 Persen, Dibawa Pakai Gerobak
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Petugas memadamkan api yang membakar rumah warga imbas kebakaran Depo Pertamina di kawasan Plumpang, Jakarta Utara, Jumat (3/3/2023) malam. Kebakaran yang melanda Depo Plumpang terjadi pada sekitar pukul 20.00 WIB. Proses evakuasi kebakaran maut Depo Pertamina Plumpang, ada warga yang dievakuasi pakai gerobak hingga kucing alami luka bakar TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

Warno menjelaskan, dua jenazah terakhir berhasil ditemukan berkat bantuan anjing pelacak K9, namun dia tidak merinci secara pasti terkait lokasi ditemukannya dua jenazah tersebut.

"Dari Brimob K-9 dia bawa lima anjing pelacak, maka ditemukanlah jenazah itu. Kurang lebih (ditemukan tadi) siang menjelang sore," terangnya.

Warno mengungkapkan, diduga masih ada 3 korban lainnya yang masih tertimbun reruntuhan. Proses pencarian pun terus dilakukan.

"Yang hilang masih tiga orang. TNI tetap mencari, malam ini juga," ujarnya.

Petugas pemadam kebakaran sedang berusaha memadamkan api Depo Pertamina Plumpang yang merembet ke pemukiman warga, Jumat (3/3/2023) malam (kiri). Proses evakuasi jasad korban tewas Depo Pertamina Plumpang terbakar (kanan).
Petugas pemadam kebakaran sedang berusaha memadamkan api Depo Pertamina Plumpang yang merembet ke pemukiman warga, Jumat (3/3/2023) malam (kiri). Proses evakuasi jasad korban tewas Depo Pertamina Plumpang terbakar (kanan). (TRIBUNNEWS.com Irwan Rismawan/Jeprima)

Berikut nama-nama korban tewas berdasarkan data Posko Koramil 01 Koja:

1. Syaiful Anwar (Laki-laki/21 tahun)
2. Rospita (Perempuan/45 tahun)
3. Iis Ernayati (Perempuan/26 tahun)
4. Ilyas (Laki-laki/4 tahun)
5. Siti Aminah (Perempuan/40 tahun)
6. Hadi (Laki-laki/30 tahun)
7. Rahmad Syukur (Laki-laki/50 tahun)

8. Rohani (Perempuan/40 tahun) 
9. Naila (Perempuan/20 tahun)
10. Sumila (Perempuan/75 tahun)
11. Ayub (Laki-laki/45 tahun)
12. Yumiyati (Perempuan/18 tahun)
13. Hardiyansyah (Laki-laki)

Berita Rekomendasi

14. Evelina (Perempuan/50 tahun) 
15. Nursaini (Laki-laki)
16. Ardiansyah (Laki-laki/50 tahun) 
17. Seluwidawati (Perempuan)
18. Trish Rhea Aprilita (Perempuan/12 tahun)
19. Syarif Hidayatullah

Imbas Kebakaran Maut Depo Pertamina Plumpang: 17 Tewas, 49 Luka Berat, 18 Hilang, 1.085 Mengungsi

Kebakaran maut Depo Pertamina di Plumpang, Koja, Jakarta Timur menyisakan duka mendalam.

Di mana ribuan warga terdampak, hunian rumah banyak yang hancur, hingga timbulnya banyak korban jiwa.

Kebakaran hebat tersebut terjadi pada malam hari, sekira pukul 20.00 WIB.

Sementara api baru bisa dipadamkan pada Sabtu (4/3/2023) sekira pukul 02.00 WIB.

Anjing pelacak dari Unit K9 Ditsamapta Polda Metro Jaya diturunkan untuk mencari titik korban peristiwa kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara yang diduga tertimbun bangunan, Sabtu (4/3/2023).
Anjing pelacak dari Unit K9 Ditsamapta Polda Metro Jaya diturunkan untuk mencari titik korban peristiwa kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara yang diduga tertimbun bangunan, Sabtu (4/3/2023). (Tribunnews.com/Abdi Ryanda Shakti)

Berikut update jumlah korban hingga warga yang terdampak dari kebakaran hebat Depo Pertamina Plumpang:

Menurut data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta insiden tersebut membuat 1.085 warga mengungsi.

Para warga yang mengungsi dibagi di beberapa tempat, yakni:

- RPTRA Rasella 356 warga

- Gedung Golkar Walang 258

- Kantor PMI Jakarta Utara 132

- Kantor Lurah Rawa Badak Selatan 79

- Kantor Subdinakertrans dan Energi Jakarta Utara 74

- Masjid Al-Kuromas 63

- Masjid As Sholihin 63

- Masjid Al-Muhajirin 60

Puing-puing rumah warga akibat kebakaran yang terjadi di Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara pada Jumat (3/3/2023) malam.
Puing-puing rumah warga akibat kebakaran yang terjadi di Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara pada Jumat (3/3/2023) malam. (Tribunnews.com/ Fersianus Waku)

Berikut data jumlah korban kebakaran maut Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara, berdasarkan rilis yang diterima Tribunnews dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB):

- Korban Meninggal: 17 Jiwa

- Luka Berat: 49 Orang

- Luka Sedang: 2 Orang

- Hilang: 18 orang (masih dalam pencarian)

Mereka yang mengalami luka berat dan sedang telah mendapatkan perawatan medis, seperti di Rumah Sakit (RS) Pelabuhan, RS Mulya Sari, RS Firdaus, RS Pekerja, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tugu Koja, dan RSUD Koja. (tribun network/thf/Tribunnews.com)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas