Viral Insiden Wahana Halilintar Dufan Berhenti Mendadak, Pihak Ancol Jelaskan Penyebabnya
PT Pembangunan Jaya Ancol buka suara insiden pengunjung panik saat wahana halilintar di Dunia Fantasi (Dufan) Ancol, Jakarta Utara berhenti mendadak.
Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Beberapa waktu lalu viral video yang memperlihatkan pengunjung panik saat wahana halilintar di Dunia Fantasi (Dufan) Ancol, Jakarta Utara berhenti mendadak di lintasan.
Hal ini membuat antrean pengunjung yang mengular memilih membubarkan diri.
Pihak Ancol sendiri membenarkan soal insiden tersebut.
Corporate Communication PT Pembangunan Jaya Ancol, Ariyadi meminta maaf kepada seluruh pengunjung yang terganggu.
"Kami memohon maaf kepada seluruh pengunjung Dufan, khususnya yang saat itu yang sedang menaiki dan mengantre wahana halilintar," kata Ariyadi dalam tayangan Kompas TV, Kamis (9/3/2023).
Ia menjelaskan penyebab dari wahana halilintar itu berhenti mendadak di lintasan karena adanya kesalahan teknis pada sistem sensor keamanan dalam rangkaian wahana.
Kesalahan teknis tersebut membuat sistem keamanan aktif sehingga menghentikan kereta di lajur aman evakuasi.
Baca juga: Ancol Tembus 18.000 Pengunjung di Tengah Isu Badai Dahsyat akan Landa Jakarta Hari Ini
Ariyadi pun menyatakan bahwa petugas keamanan wahana saat itu langsung mengevakuasi pengunjung yang ada di kereta dan diarahkan ke tangga darurat.
"Namun kami pastikan bahwa sistem keamanan wahana halilintar berfungsi dengan baik. Sistem sensor saat itu mendeteksi adanya sedikit gangguan dan mengakibatkan mengaktifkan fungsi keamanan dan menghentikan kereta di lajur aman evakuasi," kata Ariyadi.