Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Heru Budi: Program Makan Bergizi Gratis di Jakut Terapkan Evaluasi Dampak Pertumbuhan Siswa

PJ Gubernur, Heru Budi Hartono mengakui pemberian MBG di SDN Rorotan 03 ini merupakan yang pertama mengunakan peralatan makan pakai ulang. 

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Wahyu Aji
zoom-in Heru Budi: Program Makan Bergizi Gratis di Jakut Terapkan Evaluasi Dampak Pertumbuhan Siswa
Dokumentasi
PJ Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono dalam egiatan MBG di SDN Rorotan 03 itu sekaligus menjadi kick off Sinergi Program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) Jakpro Group dengan tema Bersama Mewujudkan Kepedulian Berkelanjutan. 

PT Jakarta Propertindo (Perseroda) bersama Anak Usaha yaitu PT Jakarta OSES Energi (JOE) dan PT MUJ Offshore North West Jakarta (MUJ ONWJ) berpartisipasi dalam kegiatan ini. 

Kegiatan MBG di SDN Rorotan 03 itu sekaligus menjadi kick off Sinergi Program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) Jakpro Group dengan tema Bersama Mewujudkan Kepedulian Berkelanjutan.

Direktur Utama PT Jakpro, Iwan Takwin menjelaskan, dalam kegiatan pemberian MBG hari ini, pihaknya mendistribusikan 900 paket makanan. 

Selanjutnya pemberian paket makanan itu akan dilaksanakan dalam program yang berkelanjutan.

"Pendistribusiannya menyesuaikan waktu kegiatan belajar mengajar dan hasil koordinasi dengan guru di tiga sekolah yang akan menjadi sasaran pelaksanaan MBG," katanya. 

Pihaknya juga mendukung pelaksanaan kegiatan penjualan paket sembako murah yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta di Rumah Susun Rorotan

Paket sembako yang terdiri dari beras kemasan lima kilogram, minyak goreng kemasan dua liter, tepung terigu kemasan satu kilogram dan gula pasir kemasan satu kilogram, bisa ditebus oleh warga dengan harga Rp 100 ribu.

Berita Rekomendasi

"Kalau di pasaran paketan itu mencapai Rp 150 ribu. Kami berharap paket sembako murah ini akan memperkuat ketahan pangan dan stabilitas harga," katanya.

Direktur PT JOE, Andi M Nurdin mengatakan, ring pertama TJSL PT JOE meliputi wilayah Pulau Sebira Kepulauan Seribu, Ring dua mencakup wilayah Kabupaten Kepulauan Seribu, seperti Pulau Pramuka, Pulau Panggang, dan Pulau Tidung.

Baca juga: Mentan Amran Ajak Asosiasi Peternak Sapi Dukung dan Sukseskan Program Makan Bergizi Gratis

"Nah Ring 3 adalah wilayah kota administrasi Jakarta, termasuk Jakarta Utara. Selain di Rorotan kita juga implementasikan ke SD di Pegangsaan Dua dan Rawa Badak Selatan," ujarnya.

Pengembangan masyarakat di wilayah TJSL untuk Pencegahan Stunting usia anak kurang dari 10 tahun ini akan diukur dampaknya daan dilihat tumbuh kembang penerima manfaat program. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas