Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Hidayat Nur Wahid: Vaksin Palsu Merupakan Kejahatan Luar Biasa

Hidayat meminta agar pemerintah segera melakukan tindakan konkret atas menyebarnya vaksin palsu di masyarakat itu.

zoom-in Hidayat Nur Wahid: Vaksin Palsu Merupakan Kejahatan Luar Biasa
Istimewa
Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid 

TRIBUNNEWS.COM - Wakil Ketua MPR, Hidayat Nur Wahid, mengatakan kasus vaksin palsu merupakan kejahatan luar biasa.

Namun, kasus tersebut tak seharunya dihadapi dengan cara yang panik dan permisif.

Ia juga setuju dengan ide vaksinasi ulang yang dilontarkan Menteri Kesehatan, Nila Moeloek.

"Ya sudah semua divaksin ulang. Kan kemarin yang vaksin di mana, yang tidak yang mana," ujar Hidayat di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (29/06).

Hidayat meminta agar pemerintah segera melakukan tindakan konkret atas menyebarnya vaksin palsu di masyarakat itu.

Selain itu, Hidayat juga meminta agar jaringan penyebar vaksin palsu segera dibongkar.

Dari sana, menurut Hidayat, pemerintah dapat mengorek habis informasi terkait informasi kemana saja vaksin tersebut menyebar.

Berita Rekomendasi

"Kemudian akan kita dipetakan sampai dimana (penyebarannya)," kata dia.

Hidayat meminta agar para pelaku penyebaran vaksin palsu dijatuhi hukuman terberat karena sudah menyebarkan bahaya bagi kesehatan anak-anak sebagai generasi masa depan Indonesia.

Pemerintah ke depannya perlu memastikan pendistribusian vaksin betul-betul melalui mekanisme yang selektif.

Selain juga harus melalui lembaga yang berwenang.

"Penting untuk diimbau kerja sama dari Rumah Sakit, dokter, apotik agar mereka ambil bagian dan serius mengawasi vaksin yang expired, asli, dan palsu," tutup Hidayat.

Sumber: Kompas.com
Admin: Sponsored Content
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas