Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Muktamirin Sepakati Pemilihan Satu Putaran

Rapat pembahasan Tata Tertib pemilihan Ketua Umum pada Muktamar VII Partai Persatuan Pembangunan (PPP) akhirnya

Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Muktamirin Sepakati Pemilihan Satu Putaran
ist
PPP 

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Rapat pembahasan Tata Tertib pemilihan Ketua Umum pada Muktamar VII Partai Persatuan Pembangunan (PPP) akhirnya menyepakati pemilihan kandidat orang nomor satu di PPP hanya berlangsung satu putaran.

"Kami baru saja menyelesaikan tata tertib pemilihan pimpinan partai, ketua umum dan sekaligus merangkap ketua formatur dan anggota formatur. Hal-hal yang prinsip melalui perdebatan panjang akhirnya disepakati. Yang paling besar tadi adalah adanya keinginan melakukan pemilihan 1 putaran dengan menggunakan suara terbanyak,"ujar Pimpinan Sidang Pembahasan Tata Tertib, Emron Pangkapi saat ditemui di Hotel Gran Panghegar, Bandung, Jawa Barat, Selasa (5/7/2011).

Menurut Emron, diharapkan pada pukul 02.00 WIB dinihari nanti Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan(PPP) sudah terpilih.

"Kemungkinan dimajukan. paling lambat jam 2 pagi sudah dapat Ketua Umum baru," jelasnya.

Sementara itu mengenai penyusunan pengurus harian di DPP PPP, Emron menjelaskan bahwa sidang menyepakati orang-orang yang akan menduduki DPP PPP selambat-lambatnya dibentuk dalam waktu 14 hari untuk kemudian diumumkan.

Nantinya Emron menambahkan para pengurus harian atau formatur tersebut akan berasal dari Dewan Pimpinan Wilayah (DPW), Dewan Pimpinan Cabang (DPC) kemungkinan pimpinan tingkat pusat di tambah wilayah.

"Masa penyusunan DPP biasanya di hari muktamar tapi tadi sepakat keputusan 14 hari," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas