Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Nazaruddin Berulah, Saan Minta Maaf ke Ade

Pertemuan Muhammad Nazaruddin dengan bekas Deputi Penindakan Komisi Pemberantasan Korupsi Ade Rahardja 2010 silam,

Penulis: Y Gustaman
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Nazaruddin Berulah, Saan Minta Maaf ke Ade
Rahmad Hidayat/Tribunnews.com
Wakil Sekjen Demokrat, Saan Mustopa 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pertemuan Muhammad Nazaruddin dengan bekas Deputi Penindakan Komisi Pemberantasan Korupsi Ade Rahardja 2010 silam, membuat tak enak hati Sekretaris Fraksi Partai Demokrat Saan Mustofa. Karena ulah Nazaruddin, Saan mengaku sampai harus meminta maaf ke Ade. 

Saan membenarkan memang ada pertemuan Nazaruddin dan Ade pada Oktober 2010. Namun Saan datang telat. Tiba di tempat Saan merasakan aneh, melihat Ade dengan tampang seperti tak nyaman, dan muka tegang. Saan mencurigai sikap Ade dikarenakan Nazaruddin menyoal kasus.

"Saya yakin dalam pikiran saya ada sesuatu yang kurang berkenan di Pak Ade," ujar Saan kepada wartawan usai menjalani pemeriksaan Komite Etik di Gedung KPK, Senin (22/8/2011). Saan mengaku kenal dengan Ade sejak menjabat Kapolsek Bandung Tengah.

Setelah mengetahui itu, Saan mengirimkan pesan lewat layanan Black Berry Messenger kepada rekannya satu partai Benny Kabur Harman. Saan menyampaikan kepada Benny untuk tidak menanggapi permintaan suami Neneng Sri Wahyuni itu kalau suatu ketika ada urusan.

"Makanya saya minta maaf ke Pak Ade dan saya sampaikan ke Pak Ade bahwa jangan membebani institusi itu dan jangan menyulitkan posisi Pak Ade Rahardja," tegas Saan yang juga duduk sebagai Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas