Di KPK Anas Didampingi Saan Mustopa
Anas yang hadir sekitar pukul 10.45 WIB di KPK ditemani sejumlah koleganya, seperti Wakil Sekjen Partai Demokrat Saan Mustopa.
Penulis: Edwin Firdaus
Editor: Gusti Sawabi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan Ketua Umum Partai Demokrat (PD) Anas Urbaningrum memenuhi panggilan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jumat (15/3/2013). Dia akan menjalani pemeriksaan sebagai saksi terkait dugaan korupsi proyek Simulator SIM yang telah menjerat Irjen Pol Djoko Susilo.
Pantauan Tribunnews.com, Anas yang hadir sekitar pukul 10.45 WIB itu ditemani sejumlah koleganya, seperti Wakil Sekjen Partai Demokrat Saan Mustopa.
Sebelum masuk KPK, Anas yang mengenakan batik coklat itu, sempat memberikan pernyataan kepada wartawan sebelum masuk ke dalam kantor KPK.
"Saya belum tahu kenapa saya dipanggil dana keterangan apa yang dibutuhkan dari saya. Nanti saya jelaskan lagi setelah pemeriksaan," kata Anas di kantor KPK.
Selain Anas, KPK juga memanggil Ketua Panitia Lelang proyek Simulator SIM, Teddy Rusmawan dan mantan Wakakorlantas Mabes Polri Didik Purnomo. Keduanya sama seperti Anas, yakni diperiksa untuk melengkapi berkas tersangka mantan Kakorlantas Polri, Djoko Susilo.
(Edwin Firdaus)