Zulkarnaen Djabar : Saya Siap Dengar Putusan Hakim
Terdakwa perkara suap pengurusan anggaran proyek pengadaan Alquran dan Lab Komputer di Kemenag, Zulkarnaen Djabar, sumringah menjelang sidang putusan
Penulis: Edwin Firdaus
Editor: Sanusi
Warta Kota/Henry Lopulalan
Politisi Golkar, Zulkarnaen Djabar ( kanan) dan anak kandungnya, Dandy Prasetya, memasuki ruang sidang dengan agenda pembacaan tuntutan di Pengadilan Tipikor, Jalan Rasuna Said, Jakarta Selatan, Senin (6/5/2013). (Warta Kota/Henry Lopulalan)
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Terdakwa perkara suap pengurusan anggaran proyek pengadaan Alquran dan Lab Komputer di Kemenag, Zulkarnaen Djabar, sumringah menjelang sidang putusan pengadilan Tipikor Jakarta, hari ini, Kamis (30/5/2013).
Kepada wartawan, Politisi Partai Golkar itu mengaku sehat dan siap mendengarkan putusan majelis hakim.
"Alhamdulillah saya sehat. Siap. Kita dengarkan saja nanti ya," ujarnya dengan tersenyum di Gedung Pengadilan Tipikor, Jakarta.
Terpantau, Zulkarnaen tiba bersama anaknya terdakwa Dendy Prasetya sekitar pukul 13.00 WIB. keduanya tampak ditemani tim penasehat hukumnya.
Dendy yang masih mengenakan kursi roda untuk berjalan, juga mengaku sehat dan siap menjalani sidang finalnya. "Sehat.. Doain ya," kata Dendy.
BERITA REKOMENDASI