Caleg Partai NasDem Makan Nasi Raskin
Mereka sedang makan siang bersama. Namun, sajian makanannya jauh berbeda dari sajian makanan di hotel berbintang pada umumnya.
Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Mohamad Yusuf
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - "Loh, kok makannya cuma ini?" kata salah satu calon anggota legislatif (caleg) DPR Partai NasDem, ketika makan siang di salah satu hotel di Ancol, Jakarta Utara, Selasa (4/6/2013) siang.
Reaksi beberapa caleg lain juga terlihat sama. Mereka terkejut ketika melihat hidangan makan siang di hotel itu hanya ada nasi, mi instan, tempe, dan tahu.
Mereka adalah para caleg DPR Partai Nasdem yang sedang menggelar Pekan Orientasi Caleg DPR Partai NasDem, di salah satu hotel di Ancol.
Mereka sedang makan siang bersama. Namun, sajian makanannya jauh berbeda dari sajian makanan di hotel berbintang pada umumnya.
"Waduh, kok makanannya gini doang," ujar salah satu caleg sambil tersenyum dan memandang ke caleg lain.
Namun, tak hanya caleg yang makan ala kadarnya. Ketua Umum NasDem Surya Paloh pun tampak menikmati hidangan tersebut.
Saat itu, dengan piring putihnya, Surya Paloh mengambil nasi raskin (beras untuk rakyat miskin), mi instan, dua tahu, dan dua tempe. (*)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.