Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Moeldoko Diharapkan Tingkatkan Profesionalisme TNI

Jenderal Moeldoko diharapkan dapat meningkatkan keamanan di perbatasan dan juga kesejahteraan para prajurit TNI.

Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Moeldoko Diharapkan Tingkatkan Profesionalisme TNI
Warta Kota/Alex Suban
Kepala Staf TNI AD Jenderal TNI Moeldoko 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anggota Komisi I Hanura DPR RI, Susaningtyas NH Kertopati berharap dengan terpilihnya Jenderal Moeldoko menjadi Panglima TNI dapat meningkatkan profesionalisme TNI.

Jenderal Moeldoko diharapkan dapat meningkatkan keamanan di perbatasan dan juga kesejahteraan para prajurit TNI.

"Saya berharap Jenderal Moeldoko memiliki rencana strategis terobosan untuk meningkatkan profesionalisme TNI, keamanan perbatasan, dan kesejahteraan prajurit," kata Susaningtyas kepada Tribunnews.com, Selasa (27/8/2013).

Wanita yang akrab disapa Nuning tersebut menuturkan, kesejahteraan yang dimaksud itu bukan sekedar nambah uang gaji atau tunjangan semata, tapi pemenuhan kebutuhan dalam menjalankan tugasnya juga serta alutsista.

Selain itu, dia berharap Jenderal Moeldoko diharapkan dapat mengentaskan masalah masih adanya indisipliner anggota atau prajurit.

"Jenderal Moeldoko juga harus dapat mengatasi berbagai masalah kawasan yang eskalasinya belakangan meningkat. Dalam penanganan terorisme juga melakukan sinergitas dengan Polri," katanya.

Lebih lanjut Nuning mengatakan, meskipun dari Angkatan Darat, tapi Jenderal Moeldoko memiliki komitmen membangun matra Angkatan Laut dan Angkatan Udara secara signifikan.

BERITA REKOMENDASI

"Beliau seorang pekerja. Beliau Jenderal pintar dan calon Doktor," katanya.

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas