Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

JK Terima Prasasti New7Wonder of Nature Malam Ini

Jusuf Kalla (JK) malam ini akan menerima Prasasti New7Wonder of Nature dari Bernard Weber

Penulis: Eri Komar Sinaga
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in JK Terima Prasasti New7Wonder of Nature Malam Ini
Eri Komar Sinaga/Tribunnews.com

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jusuf Kalla (JK) malam ini akan menerima Prasasti New7Wonder of Nature dari Bernard Weber, pendiri dan presiden yayasan New7Wonders di Ballroom Hotel. JS. Luwansa, Jalan Rasuna Said, Jakarta Selatan.

JK sendiri merupakan Duta Besar Luar Biasa Pendukung Pemenangan Komodo yang mengantarkan Taman Nasional Komodo yang berlokasi di Nusa Tenggara Timur yang terpilih sebagai satu dari New7Wonders of Nature sejak akhir 2011.

"Penobatan Taman Nasional Komodo adalah buah perjuangan panjang banyak pihak terutama masyarakat Indonesia yang memberikan dukungan penuh sebagai tanda kecintaan dan penghargaan mereka," demikian dicuplik Tribunnews dari rilis pers Komite Pelaksana Inagurasi Taman Nasional Komodo, Jakarta, Rabu (11/9/2013).

Menurut Komite, penobatan Taman Nasional Komodo menjadi bukti bahwa Indonesia memiliki banyak tempat yang cantik selain dari objek wisata lainnya yang sudah terlebih dahulu populer.

Penobatan tersebut juga diharapkan bisa menjadi pemicu dan awal dari berbagai peluang yang jika dikelola dengan perencanaan terpadu akan membawa dampak mensejahterakan yang luar biasa bagi masyarakat NTT khususnya dan seluruh Indonesia pada umumnya.

Selain Taman Nasional Komodo, tempat-tempat lainnya adalah Lembah Amazon (Amerika Latin), Provinsi Jeju (Korea Selatan), Teluk Ha Long (Vietnam), Jeram Iguazu (Argentina dan Brasil), Taman Nasional Puerto Princesa Subterranean River (Pilipina), dan Table Mountain (Afrika Selatan).

Penobatan sendiri akan dilakukan pada 13 september 2013 di Labuan Bajo dan dihadiri oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Acara tersebut juga bertepatan dengan 'Sail Komodo'.

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas