Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Komisi Yudisial Siap Beberkan Info Suap Hakim Agung ke BK DPR Siang Ini

Komisi Yudisial, menyatakan siap membeberkan dugaan suap dari anggota DPR kepada pihaknya dalam proses pemilihan Hakim Agung.

Penulis: Hasanudin Aco
zoom-in Komisi Yudisial Siap Beberkan Info Suap Hakim Agung ke BK DPR Siang Ini
net
Wakil Ketua Komisi Yudisial Republik Indonesia Imam Anshori Saleh 

Laporan Wartawan Tribunnews.com Hasanudin Aco

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Komisi Yudisial Republik Indonesia (KY), menyatakan siap membeberkan dugaan suap dari anggota DPR kepada pihaknya dalam proses pemilihan Hakim Agung.

Wakil Ketua KY Imam Anshori Saleh memastikan, dirinya bakal membeberkan semua informasi terkait suap tersebut saat menghadiri undangan Badan Kehormatan (BK) DPR, Rabu (26/9/2013) siang ini.

"Saya akan hadiri undangan BK. Tidak pernah saya katakan tidak akan hadir. Insya Allah saya hadir sekitar pukul 13.00 WIB," ujar Imam ketika dikonfirmasi Tribunnews.com, Rabu pagi.

Pemanggilan Imam itu, terkait pernyataannya di media massa mengenai dugaan pernah disuap anggota DPR pada pemilihan Hakim Agung periode lalu. "Saya akan jelaskan secara umum terkait pemilihan hakim agung," kata Imam.

Sebelumnya, Ketua BK DPR Trimedya Pandjaitan mengakui pihaknya mengundang Imam Anshori menjelaskan pernyataannya itu.

Sedianya, Imam diundang Senin lalu. Namun, karena yang bersangkutan lagi berada di Makassar maka pemanggilan diundur sampai Rabu hari ini.

Berita Rekomendasi

Menurut Trimedya, pihaknya ingin mengetahui apakah benar ada suap seperti yang diutarakan Imam Anshori.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas