Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

PKPU Salurkan Sumbangan Masyarakat Indonesia Rp 50 Juta ke Pengungsi Somalia

Bantuan masyarakat melalui Pos Keadilan Peduli Umat (PKPU) tahap awal menyerahkan donasi sebesar 4.310 dolar AS

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Dewi Agustina
zoom-in PKPU Salurkan Sumbangan Masyarakat Indonesia Rp 50 Juta ke Pengungsi Somalia
Ist
Penyaluran bantuan untuk pengungsi Somalia di Garissa & Daadap melalui mitra Zamzam Foundation. 

TRIBUNNEWS.COM, KENYA - Bantuan masyarakat melalui Pos Keadilan Peduli Umat (PKPU) tahap awal menyerahkan donasi sebesar 4.310 dolar AS atau sekitar Rp 50 juta lebih yang berhasil dikumpulkan hingga hari Jumat, 11 Oktober 2013 dari para donatur di tanah air.

Bantuan diserahkan melalui partner lokal, yang diserahkan oleh Wildhan Dewayana mewakili PKPU kepada Direktur Zamazam Foundation Kenya, Mohamad Hassan di Wisma KBRI Urafiki Lane No.5 Off Limiru Road, Muthaiga, Nairobi-Kenya.

Dalam rilisnya, Sabtu (12/10/2013), Mohamad Hassan mewakili masyarakat pengungsi penerima bantuan menyampaikan ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada para donatur yang berada di tanah air Indonesia.

"Saya berjanji menyampaikan bantuan ini kepada masyarakat, sesegera mungkin, sebelum hari raya tiba agar mereka dapat ikut merasakan kebahagiaan di hari raya tersebut," kata Hassan.

Hassan akan minta juga agar masyarakat penerima bantuan secara langsung mendoakan kaum dermawan Indonesia itu pada saat Salat Ied.

Penyerahan bantuan Food Distribution Program bagi warga miskin Afrika tidak hanya berhenti sampai di sini. PKPU menunggu respons penambahan para pequrban dari Indonesia yang terpantau terus meningkat hingga jelang hari H.

Fokus bantuan adalah di wilayah penampungan pengungsi yang terkena dampak bencana kelaparan, seperti di Garissa dan Dadaap, di wilayah perbatasan Kenya dan Somalia. (eko sutriyanto)

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas