Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Prabowo : Politik Dinasti Tidak Masalah Asal Tidak Curang

Ramai soal politik dinasti rupanya membuat Ketua Dewan Pembina Gerindra Prabowo Subianto juga ikut angkat bicara.

Penulis: Hasanudin Aco
Editor: Gusti Sawabi
zoom-in Prabowo : Politik Dinasti Tidak Masalah Asal Tidak Curang
tribunnews/FX Ismanto
PrabowoSubianto 

Tribunnews.com, JAKARTA - Ramai soal politik dinasti rupanya membuat Ketua Dewan Pembina Gerindra Prabowo Subianto juga ikut angkat bicara.  
Ketika memberikan sambutan pada seminar soal perdagangan manusia yang diadakan Partai Gerindra di gedung DPR RI Jakarta, Kamis (17/10/2013), Prabowo menyinggung soal politik dinasti.
"Saya kaget diminta sambutan tetapi dengan keponakan saya yang inisiatif mengundang jadi mana mungkin saya tidak datang. Apakah ini salah satu kebijakan politik dinasti gitu yah," kata Prabowo disambut tawa ratusan hadirin yang mengikuti seminar.
Keponakan yang dimaksud Prabowo adalah Rahayu Saraswati Djojohadikusumo yang merupakan penggagas seminar itu. Saraswati dikenal sebagai aktivis kemanusiaan, aktris dan seniman. Dia juga saat ini dipercaya jadi Caleg DPR dari Gerindra untuk daerah pemilihan Jateng IV.
Dengan nada becanda Prabowo mengatakan kalau Saraswati yang mengundangnya hadir pasti dia hadir.  "Mungkin itulah pengaruh dinasti yah. Tapi untuk kebaikan kan tidak masalah," ujar Prabowo kembali disambut tawa hadirin.
Menurut Prabowo sambutannya itu sebatas guyonan saja. Meski demikian Prabowo mengatakan politik dinasti sah-sah saja asalkan dilakukan dengan cara yang baik dan benar bukan dengan cara-cara yang curang apalagi dengan cara rekayasa.
"Kalau kebetulan punya hubungan keluarga tapi memiliki jiwa patriot, kepemimpinan yang baik dan dipilih dengan cara yang benar, yah kan tidak masalah, saya kira positif saja," kata Prabowo.
Calon Presiden dari Partai Gerindra ini menegaskan di negara demokrasi seperti Indonesia semua orang memiliki hak untuk dipilih dan memilih untuk jadi pemimpin dan pejabat. 
"Yang penting dipilih oleh rakyat dengan cara yang benar," kata Prabowo. (aco)
Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas