SBY: Temu Kader untuk Sukseskan Pemilu 2014
SBY menyatakan acara temu kader Partai Demokrat salah satu tujuannya adalah unutk menyukseskan pemilu 2014.
Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Budi Prasetyo
Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Zulfikar
TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Ketua Umum Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyatakan acara temu kader Partai Demokrat salah satu tujuannya adalah unutk menyukseskan pemilu 2014.
"Alhamdulillah hari ini kita berkumpul disini dengan satu tujuan bundar untuk bulatkan tekad sukseskan Pemilu 2014," kata SBY dalam sambutannya di Sentul Internasional Convention Center (SICC), Bogor, Sabtu (26/10/2013).
SBY menuturkan, sukses Partai Demokrat ditahun mendatang ditentukan oleh kebersamaan dan kerja keras para kader partai. Hal itu dapat dilakukan dengan mendukung kerja keras pemerintah yang tidak pernah berhenti untuk mensejahterakan rakyat.
"Untuk itu program pemerintah harus terus didukung," ucapnya.
SBY dalam sambutannya juga mengatakan bahwa dalam satu tahun kedepan akan mengakhiri masa jabatan sebagai Presiden Indonesia. Ia tidak ingin di negara ini masih ada praktek yang tidak baik.
"Saya tidak ingin di negara ini masih ada praktek tidak baik saat mengakhiri jabatan," cetusnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.