PLTU Suralaya Terbakar, PLN Jamin Besok Tidak Ada Pemadaman di Jabodetabek
tidak akan ada pemadaman listrik di wilayah Jabodetabek
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pihak PLN menjamin tidak akan ada pemadaman listrik di wilayah Jabodetabek sebagai akibat adanya kebakaran di PLTU Suralaya, Banten.
Dalam situs resminya, PLN mengatakan, mulai besok tidak ada rencana pemadaman karena kekurangan pasokan akibat trafo unit 4 PLTU Suralaya bisa dipenuhi dari cadangan yang ada di sistem kelistrikan Jawa Bali.
"PLN mohon maaf atas kekurangnyamanan ini dan mohon pengertian pelanggan," tulis PLN di situs resminya, Minggu(1/12/2013).
Pada hari Minggu 1 Desember 2013 jam 15.30 terjadi gangguan berupa trafo terbakar di unit 4 PLTU Suralaya, Banten. Kejadian ini memicu PLTU unit 3, 6 dan 7 mengalami trip (padam) juga. Sempat terjadi pemadaman sebentar dan pada jam 17.00 semua beban yang padam di sisi pelanggan sudah normal kembali.
Namun memasuki waktu beban puncak tadi sore jam 18.00 ternyata pasokan listrik ke sistem jawa bali tidak cukup memenuhi permintaan sehingga terpaksa dilakukan pengurangan beban sekitar 500 Mega Watt (MW) yang disebar di wilayah Jawa.
Beban puncak jawa sekitar 21.000 MW. Pada jam 19.15 unit bisa beroperasi dan pada jam 20.48 WIB unit 6 beroperasi. Dengan demikian realisasi pemadaman di sisi pelanggan malam ini di bawah rencana semula.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.