Panglima TNI Yakin 1.800 Prajurit Selesaikan Persoalan Asap Riau
Panglima TNI Jenderal Moeldoko mengerahkan 1.800 personel tambahan beserta perlengkapannya
Penulis: Wahyu Aji
Editor: Hendra Gunawan
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Wahyu Aji
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Panglima TNI Jenderal Moeldoko mengerahkan 1.800 personel tambahan beserta perlengkapannya, untuk menambah kekuatan yang telah di gelar sebelumnya dalam rangka pengendalian kebakaran hutan dan lahan di Provinsi Riau.
Moeldoko menyebutkan, prajurit gabungan Angkatan Darat, Angkatan Laut (Marinir) dan Angkatan Udara (Paskhas) tersebut memiliki tugas pokok memadamkan api. Menurutnya, prajurit akan beradai di Riau selama 21 hari atau 3 minggu.
"Ini sesuai instruksi Presiden tentang operasi terpadu, salah satunya dari TNI," kata Moeldoko saat memimpin apel kesiapan Satgas TNI di Taxi Way Halim Perdanakusuma Jakarta, Sabtu pagi (15/3/2014).
Dirinya mengatakan, selain mengirim pasukan, TNI juga mengerahkan 10 unit pesawat pengangkut C-130 Hercules TNI AU dan satu unit pesawat CN-295. Dua dari 10 unit pesawat Hercules akan digunakan untuk menebar garam demi membuat hujan buatan.
"Kehadiran prajurit-prajurit TNI adalah sebuah solusi. Persoalan harus selesai," katanya.
Sebelumnya, Satgas TNI yang telah digelar dalam rangka pengendalian kebakaran hutan dan lahan di Provinsi Riau sebanyak 925 personel, terdiri dari 25 orang Satgas Udara dan 900 orang Satgas Darat. Dengan kekuatan 925 orang tersebut, TNI telah berhasil memadamkan lahan seluas 2,871 hektar (140 titik api) dari 4,878 hektar hutan dan lahan yang terbakar.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.