Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Buruh Lebih Tertarik Orasi Prabowo Dibanding Penampilan Band Kotak

Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Prabowo Subianto, menyampaikan orasinya di hadapan puluhan ribu buruh di GBK

Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Sanusi
zoom-in Buruh Lebih Tertarik Orasi Prabowo Dibanding Penampilan Band Kotak
Tribunnews/Dany Permana
Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Prabowo Subianto 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Prabowo Subianto, menyampaikan orasinya di hadapan puluhan ribu buruh di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) yang merayakan hari buruh internasional.

Saat Prabowo berorasi, puluhan ribu buruh hampir memenuhi kursi tribun GBK. Selama setengah jam lebih Prabowo menyampaikan orasinya sementara buruh mendengarkan celotehan dari mantan Danjen Kopassus tersebut.

Bahkan saat Prabowo berorasi, penonton berinteraksi dengan bertepuk tangan maupun bersorak mengelu-elukan nama Prabowo. Bahkan penonton sempat membuat ombak.

Suasana berbeda terjadi ketika Prabowo selesai berorasi. Setelah Prabowo selesai berorasi acara perayaan May Day di GBK dilanjutkan dengan penampilan band Kotak.

Saat band beraliran cadas itu beraksi justru para buruh berangsur keluar arena stadion GBK. Sikap para buruh tidak seperti saat mendengarkan orasi yang disampaikan oleh Prabowo.

Tribunnews.com pun sempat menanyakan mengapa para buruh meninggalkan tribun penonton GBK. Sunarti, buruh asal Karawang mengaku meninggalkan stadion GBK karena takut ketinggalan rombongan.

"Tadi rombongan saya pada keluar. Saya keluar saja. Lagi pula saya nggak ngerti sama musiknya," ucap wanita berkacamata tersebut, Kamis (1/5/2014).

Berita Rekomendasi

Sunarti menuturkan, dirinya lebih paham apa yang diucapkan Prabowo saat berorasi. "Waktu pak Prabowo pidato saya lebih ngerti," ujarnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas