Rachmat Yasin di KPK, Kantor Pemkab Bogor Dijaga Ketat
Usai penangkapan Rachmat Yasin, komplek kantor pemerintah daerah (Pemda) yang berada di Cibinong, dijaga ketat
Editor: Sanusi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Taufik Ismail
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Usai penangkapan orang nomor satu di Kabupaten Bogor, Rachmat Yasin, komplek kantor pemerintah daerah (Pemda) yang berada di Cibinong, dijaga ketat oleh petugas Satuan Polisi Pamong Praja, Kamis ( 8/5/2014).
Hingga malam, orang yang hendak masuk areal perkantoran baik dari gerbang utama maupun dua gerbang lainnya mendapat pemeriksaan ketat lima petugas.
Dani Rukmana, warga yang sering masuk komplek gedung Pemda mengatakan baru kali ini dirinya diminta menunjukkan kartu identitas ketika hendak masuk area kantor. "Biasanya tidak pernah, kemarin malam saja, saya tidak disuruh menunjukkan KTP, tapi sekarang selain identitas saya juga ditanya darimana, dan hendak ngapain" ujar Dani.
Wartawan Tribunnews yang hendak masuk komplek perkantoran yang di dalamnya terdapat Kantor Bupati dan sejumlah kantor dinas ini, tak luput dari pemeriksaan petugas.
Sebelumnya, Bupati Bogor Rachmat Yasin ditangkap KPK di rumah pribadinya di Perumahan Yasmin, sektor 2, Jalan Wijaya Kusuma Raya No. 103, Kelurahan Curug Mekar, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor. Setelah melalui pemeriksaan selama 1x24 jam akhirnya Ketua Dewan Pimpinan Wilayah PPP ini ditetapkan sebagai tersangka.