Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Amien Rais Yakin Masa Depan Koalisi Merah Putih Cerah

Ketua Majelis Pertimbangan Partai Amanat Nasional, Amien Rais menilai dukungan terhadap koalisi merah putih bertambah kuat.

Penulis: Ferdinand Waskita
Editor: Sugiyarto
zoom-in Amien Rais Yakin Masa Depan Koalisi Merah Putih Cerah
Tribun Kaltim / Syaiful Syafar
Mantan Ketua Umum PAN, Amien Rais, 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ferdinand Waskita

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Majelis Pertimbangan Partai Amanat Nasional, Amien Rais menilai dukungan terhadap koalisi merah putih bertambah kuat.

Pasalnya tidak hanya partai pendukung Prabowo-Hatta saja yang bergabung dalam koalisi itu, tetapi juga didukung oleh dewan dakwah serta ICMI sebagai penyeimbang.

Amien mengatakan koalisi sebagai penyeimbang semakin kuat untuk mengawasi pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla.

"Jadi Insya Allah ini masa depan bagus, dan jelas kita ingin sekedar kekuasan yang remeh temeh," kata Amien di Kediaman Akbar Tanjung, Jl. Purnawarman, Jakarta, Rabu (10/9/2014).

Dalam kesempatan itu, Amien menyinggung RUU Pilkada yang sedang dibahas di DPR. Awalnya, kata Amien, ia yakin Pilkada langsung dapat mengurangi politik uang.

Pasalnya tidak mungkin  puluhan juta masyarakat dapat disogok dengan uang tetapi ternyata dia merasa keliru.

Berita Rekomendasi

" Pilpres pun politik uang berbicara sangat lantang," kata Amien.

"Bahkan dari negara lain," kata Prabowo menimpali perkataan Amien.

Amien kemudian mengatakan koalisi merah putih memiliki ideologi dan komitmen tidak akan menjual aset negara dengan murah.

"Kita tidak akan menjual aset secara murah pada negara lain," imbuhnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas