Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Fadel Muhammad: Saya Kecewa dengan Sikap PPP

Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Fadel Muhammad mengaku kecewa dengan sikap Partai Persatuan Pembangunan.

Penulis: Randa Rinaldi
Editor: Gusti Sawabi
zoom-in Fadel Muhammad: Saya Kecewa dengan Sikap PPP
Tribunnews/Dany Permana
Ketua Fraksi PPP MPR RI, Irgan Chairul Mahfidz (duduk tiga kiri) menyaksikan Ketua Fraksi PDIP, Ahmad Basarah (duduk tiga kanan) menandatangani kerjasama politik antara PPP dan Koalisi Indonesia Hebat di ruang Fraksi PPP, Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (7/10/2014). PPP akhirnya mengalihkan dukungannya kepada Koalisi Indonesia Hebat dalam pemilihan pimpinan MPR RI. (TRIBUNNEWS/DANY PERMANA) 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Randa Rinaldi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Fadel Muhammad mengaku kecewa dengan sikap Partai Persatuan Pembangunan.

"Saya kecewa dengan PPP karena seperti diambang ketidakpastian,"ujar Fadel di Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (8/10/2014).

Sebelumnya Fadel berharap PPP tetap bersama dengan Koalisi Merah Putih dalam mengusung paket pimpinan Majelis Permusyawaratan Rakyat. Langkah PPP bergabung dengan Koalisi Indonesia Hebat dinilai terburu-buru dalam menentukan sikap.

"Masih panjang perjalanan di Dewan Perwakilan Rakyat, kita masih bisa memberi kursi. PPP itu tidak solid tapi dipaksakan akhirnya situasi jadi mengecewakan," kata Fadel.

Ia berpendapat, langkah yang diambil oleh partai berlambang Kabah yang memutuskan bergabung dengan KIH dalam mengusung paket pimpinan MPR akan dibicarakan dengan KMP.

"Kita bahas dulu masih mau atau tidak, kalau mau harus istiqomah,"jelas Fadel.

Berita Rekomendasi

Sebelumnya Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) memutuskan untuk melakukan pemilihan pimpinan MPR 2014-2019 dilakukan dengan mekanisme voting secara tertutup. Ketua sidang sementara MPR, Maimunah Umar pun memutuskan dengan membagi dua paket usulan, yakni paket A dan paket B.

Adapun dalam penyampaian fraksinya PPP mengusung Oesman Sapta Odang sebagai ketua didampingi Ahmad Basarah, Imam Nahrawi, Patrice Rio Capella dan Hasrul Azwar sebagai wakil MPR.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas