Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Golkar Tetap Perjuangkan Rekomendasi Munas Bali Soal Perppu Pilkada

DPP Golkar membenarkan twitter Aburizal Bakrie mengenai dukungan kepada perppu pilkada

Penulis: Ferdinand Waskita
Editor: Gusti Sawabi
zoom-in Golkar Tetap Perjuangkan Rekomendasi Munas Bali Soal Perppu Pilkada
Bolaindonesia.com
Lalu Mara 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ferdinand Waskita
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - DPP Golkar membenarkan twitter Aburizal Bakrie mengenai dukungan terhadap Perppu pilkada. Tetapi, partai berlambang pohon beringin itu tetap memperjuangkan aspirasi kader di Munas IX Golkar di Bali yang menolak Perppu Pilkada.

"Iya, bahwa aspirasi kader Partai Golkar seluruh Indonesia yang disampaikan dalam munas di Bali dan menjadi rekomendasi munas yang meminta DPP memperjuangkan agar pilkada melalui DPRD dengan menolak Perppu," kata Lalu Mara ketika dikonfirmasi, Rabu (10/9/2014).

Lalu menuturkan DPP akan tetap memperjuangkan Perppu Pilkada melalui Fraski Golkar. "Soal hasilnya bagaimana, ya kita lihat saja. Kan belum juga dimulai sidang-sidangnya di DPR. Kan sekarang DPR lagi reses," tuturnya.

Keputusan Golkar itu akan tergantung pada hasil proses komunikasi politik nanti. Ia mengatakan saat ini posisi Golkar mendukung Perppu.

Hingga kini, Lalu mengatakan belum ada perubahan, karena Munas bukan wewenangnya untuk menolak atau menerima Perppu. "Jadi itu aspirasi yang menjadi rekomendasi, dan harus diperjuangkan DPP melalui perpanjangan tangannya Fraksi Partai Golkar," ujarnya.

Tetapi, Lalu menuturkan kewajiban DPP memperjuangan rekomendasi Munas soal perppu pilkada. "Forum tertinggi pengambil keputusan di Partai Golkar. Soal hasilnya bagaimana, tergantung proses komunikasi politik yang dilakujan Fraksi Golkar yang dipimpin Pak Ade Komarudin," tutur Lalu Mara.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas