Indonesia Gudangnya Orang Inovatif
Pendapat orang Indonesia adalah peniru, konsumtif tidak produktif tidak sepenuhnya benar. Justru banyak orang Indonesia tergolong visioner.
Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Sugiyarto
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pendapat orang Indonesia adalah peniru, konsumtif tidak produktif tidak sepenuhnya benar. Justru banyak orang Indonesia tergolong visioner.
Siapa tak kenal Tongsis? Alat bantu untuk berfoto narsis ini kini sangat populer, tidak saja di Indonesia, namun juga di mancanegara.
"Siapa sangka, Tongsis lahir dari kreatifitas anak bangsa yakni Babab Dito," kata Yoris Sebastian, bos Oh My Goodness (OMG) Creative Consulting saat launching Biang Inovasi, sebuah website dan buku di Jakarta, Selasa (9/12/2014).
Yoris menyebut karya-karya anak bangsa yang sukses mendapatkan penghargaan di bidang inovasi baik di panggung nasional maupun internasional.
"Orang Indonesia banyak pikiran inovatif, kreatif. Sayangnya kreativits terhambat. Mengapa? Mereka belum mendapatkan informasi bahwa inovasi itu bisa menghasilkan," katanya.
Yoris menyebut inovasi tidak perlu hi-tech, tidak perlu mahal, dan tidak perlu canggih. Dari ide memodifikasi sesuatu menjadi memiliki lebih banyak kegunaan saja sudah merupakan inovasi.
"Semoga kedepan semangat berinovasi anak-anak bangsa terus menyala hingga kita bisa menunjukan pada dunia kalau bangsa Indonesia merupakan bangsa yang kreatif dan produktif, bukan bangsa peniru," kata Yoris. (Eko Sutriyanto)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.