Komandan Pasukan Perdamaian TNI di Lebanon Serah Terima Otoritas Kendali Operasional
"Target saya adalah minimal mencapai prestasi yang didapatkan Indo FPC XXVI-F2, meningkatkannya adalah Insya Allah," ujar Letkol Inf Muhammad.
Penulis: Wahyu Aji
Editor: Rendy Sadikin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Serah terima otoritas kendali Komandan Kontingen Garuda TNI di Lebanon dari Kolonel Inf Adipati Karnawijaya kepada Kolonel Inf Danni Koswara dilakukaan dalam suatu upacara militer, di Lapangan Sudirman Camp, Green Hill-Lebanon, Minggu (21/12/2014).
Dalam upacara Komandan Sektor Timur UNIFIL (United Nations Interim Force In Lebanon), Brigjen Ruiz Almos Antonio asal Spanyol itu, hadir dalam upacara tersebut Duta Besar RI untuk Lebanon, Bapak Dimas Samoedra Rum, beserta Ibu.
Pengabdian Kontingen Garuda TNI (Konga TNI) dalam misi Unifil pimpinan Kolonel Inf Adipati Karnawijaya yang bertugas sejak tanggal 9 Desember 2013 lalu, akhirnya end of mission melalui upacara Transfer Of Authority (TOA).
Melalui upacara tersebut maka Kolonel Inf Danni Koswara selaku Komandan Konga TNI yang baru telah resmi melaksanakan tugasnya selaku Komandan FHQSU (Force Headquarter Support Unit).
Begitu pula dengan seluruh Dansatgas yang tergabung dalam Konga TNI ikut melaksanakan serah terima jabatan termasuk didalamnya Dansatgas Indo FPC (Indonesia Force Protection Company).
Brigjen Ruiz Almos Antonio dalam amanatnya kembali mengucapkan apresiasi yang tinggi kepada Satgas Indo FPC XXVI-F2 yang telah menunjukkan profesionalismenya, telah membangun koordinasi intern branch Unifil Hq, terutama dengan Srilangka Force Protection Unit dalam menjaga keamanan Unifil Headquarter secara keseluruhan.
Setelah prosesi penghormatan defile pasukan dan kendaraan, orang nomor satu di Unifil Sektor Timur tersebut melakukan penanaman pohon di Sudirman Campdi ikuti oleh Dubes RI untuk wilayah Lebanon.
Dalam kegiatan yang terpisah yaitu pada acara serah terima memorandum yang dilaksanakan diruang briefing Indo FPC, Dansatgas Indo FPC XXVI-F2 Mayor Inf Aulia D.N, mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan kontribusi positif atas suksesnya mengemban misi Unifil hingga di akhir penghujung penugasan.
"Syukur alhamdulilah, yang pertama saya mengucapakan terima kasih kepada Komandan PMPP TNI Brigjen TNI A.M Putranto, selanjutnya Komandan Kontingen Garuda TNI Kolonel Inf Adipati Karnawijaya yang terus memberikan arahan dan bimbingannya hingga sekarang ini," kata Mayor Inf Aulia.
Dirinya juga memberikan rasa hormat kepada seluruh anggota Indo FPC XXVI-F2 yang membanggakan, menunjukkan profesionalnya dan kerja cerdasnya serta kerja ikhlasnya selama ini hingga akhirnya apresiasi dan prestasi.
Sementara itu, Dansatgas Indo FPC XXVI-G2 Letkol Inf Muhammad Sjahroni mengucapkan terimakasih kepada Mayor Inf Aulia beserta Stafnya yang telah memberikan begitu banyak informasi sebagai referensi untuk bertugas nantinya.
"Target saya adalah minimal mencapai prestasi yang telah didapatkan oleh Indo FPC XXVI-F2, meningkatkannya adalah Insya Allah," ujar Letkol Inf Muhammad.
Kegiatan dilanjutkan dengan penanda tangan sekaligus penyerahan memorandum dari pejabat lama ke pejabat yang baru. Seluruh rangkaian upacara TOA dan kegiatan memorandum berjalan dengan tertib, lancar dan hikmat.
Make Peace Nothing Else, Garuda.