Hari Pertama KAA, Ruas Jenderal Sudirman Lancar Jaya
Banyak yang mengkhawatirkan di wilayah ini akan terjadi kemacetan parah
Penulis: Adi Suhendi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jalan Protokol Jenderal Sudirman menjadi lintasan hilir mudik tamu-tamu negara peserta Konferensi Asia Afrika (KAA).
Banyak yang mengkhawatirkan di wilayah ini akan terjadi kemacetan parah, namun pada pelaksanaan KAA hari pertama ruas jalan ini lancar-lancar saja.
Pantauan Tribunnews dari pukul 09.30 WIB hingga 10.00 WIB baik arah Bundaran HI maupun ke Semanggi dan Bundaran Senayan arus lalu lintas tampak tidak ada kepadatan yang berarti.
Begitu juga di Jalan MH Thamrin baik arah Bundaran HI maupun arah Jalan Merdeka Barat arus lalu lintas tampak lancar.
Jalan lainnya seperti Jalan Kebon Sirih dari Bank Indonesia (BI) menuju Tugu Tani pun tampak tidak ada kepadatan yang berarti.
Sama halnya dengan Jalan Wahid Hasyim penumpukan kendaraannya hanya terjadi di perempatan-perempatan jalan. Jalan KH Mas Mansyur pun yang menjadi jalur alternatif menuju pusat Kota Jakarta tidak terlihat kepadatan arus lalu lintas.
Normalnya arus lalu lintas dikarenakan jadwal peserta KAA dengan jam masuk kerja berbeda untuk Senin (20/4/2015) sehingga tidak berdampak terhadap arus kondisi arus lalu lintas di Jakarta.
Berbincang dengan seorang warga yang mengaku bernama Indra Haryono (28) seorang pekerja di wilayah Jalan Sudirman mengaku dirinya berangkat dari rumahnya yang berada di Tanah Kusir seperti biasa.
"Alhamdulillah lancar mas (wartawan). Dikira bakal macet, tetapi biasa saja," katanya.
Ia mengaku awalnya cukup khawatir dengan kemacetan arus lalu lintas karena bisa membuat dirinya terlambat datang ke kantornya.
"Sempat khawatir sebenarnya. Tetapi memang sudah biasa (macet). Jadi tidak merasa terganggu dengan KAA ini," katanya.