Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

UN SMP Pekan Depan, Anies: Sekarang Kami Makin Hati-hati

Anies Baswedan mengaku akan lebih teliti menghadapi pelaksanaan Ujian Nasional (UN) tingkat SMP

Penulis: Rahmat Patutie
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in UN SMP Pekan Depan, Anies: Sekarang Kami Makin Hati-hati
Warta Kota/Agustin Setyo Wardani
Mendikbud Anies Baswedan berdialog dengan siswa SLB Negeri 1 Jakarta di Lebak Bulus, Jakarta Selatan, pada pelaksanaan UN hari perdana, Senin (13/4/2015). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies Baswedan mengaku akan lebih teliti menghadapi pelaksanaan Ujian Nasional (UN) tingkat SMP dan sedarajatnya pada 4-7 Mei 2015 mendatang.

Hal ini untuk mengantisipasi keucurangan maupun kebocoran soal.

"Sekarang kami makin hati-hati sesudah pengalaman kemarin," ujar Anies dalam jumpa pers di Ruang Posko UN, Kemdikbud, Jakarta, Kamis (30/4/2015).




Seperti diketahui sebelumnya, pada pelaksanaan UN tingkat SMA, seorang siswa SMA Negeri 3 Yogyakarta mengaku mengetahui adanya bocoran soal Ujian Nasional (UN) lewat grup chatting angkatan-nya.

Bocoran soal yang menyebar via google drive itu, dibagikan di grup tersebut Minggu (12/4).

Siswa jurusan IPA berinisial SC itu, Rabu (15/4) menuturkan, tautan bocoran itu juga sudah tersebar di banyak siswa lain.

"Yang bocor semua mata pelajaran, ada di link itu. Sudah tersebar, saya tahu dari grup SD ada link itu juga," ucap dia.

BERITA TERKAIT

Terkait kebocoran itu, beberapa siswa SMA Negeri 3 pada Senin (13/4) melaporkan temuan itu ke pihak sekolah.

Pelaporan itu didasari kesadaran bahwa siswa SMA Negeri 3 Yogyakarta tidak mau dicap sekolah tidak jujur.

Anies menekankan kepada semua pihak yang terlibat disiplin dan menjalankan sesuai SOP yang sudah ditetapkan.

"Saya tegaskan supaya semua disiplin," kata Anies.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas