Sakit Ambeien, Pemeriksaan Raden Priyono Ditunda Senin Depan
Sebelumnya Priyono pernah dipanggil pada Selasa (28/7/2015) lalu, namun Priyono berhalangan hadir
Penulis: Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemeriksaan terhadap RP (Raden Priyono) tersangka korupsi penjualan kondensat, hari ini Rabu (5/7/2015) terpaksa ditunda.
Sebelumnya Priyono pernah dipanggil pada Selasa (28/7/2015) lalu, namun Priyono berhalangan hadir karena masih mudik Lebaran. Dan pihak kuasa hukum Priyono meminta penjadwalan ulang pada penyidik.
Lalu hari ini, Rabu (5/8/2015) Priyono kembali diperiksa dan dia datang bersama kuasa hukumnya memenuhi panggilan. Namun karena tidak bisa duduk akibat menderita ambeien, maka penyidik menjadwalkan ulang pemeriksaan pada pekan depan.
Untuk diketahui, ambeien atau Hemorrhoid merupakan penyakit pembengkakan pada lubang anus sehingga mengakibatkan tidak bisa duduk terlalu lama.
"PR ini datang, tapi dia sakit. Dia mengeluh tidak bisa duduk. Ambeiennya parah katanya," kata Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim Polri, Brigjen Pol Victor E Simanjuntak di Mabes Polri.
Akhirnya dengan alasan kemanusiaan dan penyidik berprasangka baik terhadap Priyono tanpa memeriksa penyakit ambeiennya, penyidik pun memperbolehkan Priyono pulang dan dijadwalkan diperiksa Senin pekan depan, (10/8/2015).
Walau sering kali meminta penundaan pemeriksaan, namun Victor tetap menganggap Priyono kooperatif. Menurutnya kalaupun nantinya Priyono kembali tidak bisa diperiksa pada pekan depan, maka itu tidak menjadi masalah.
"Masih kooperatif walau panggilan dua pekan lalu tidak hadir karena mudik, sekarang hadir tapi sakit. Sebenarnya kalau tidak mau diperiksa tidak papa karena tidak akan merubah statusnya sebagai tersangka. Malah itu kan merugikan dia," tegas Victor.