Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Surat Terbuka Refrizal kepada Jokowi: Kami Tunggu Aksi dan Solusi Konkretnya, ya Pak

Semoga pagi ini sehat dan mungkin lagi sibuk dan pusing mikirin nasib bangsa dan negara

Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Surat Terbuka Refrizal kepada Jokowi: Kami Tunggu Aksi dan Solusi Konkretnya, ya Pak
TRIBUN PONTIANAK/Destriadi Yunas Jumasani
Presiden RI Joko Widodo membagikan KIS, KIP, dan KSS kepada masyarakat Pontianak Timur di SMP Negeri 4, Jl Tanjung Raya 1, Pontianak, Kalimantan Barat, Sabtu (22/8/2015) siang. TRIBUN PONTIANAK/DESTRIADI YUNAS JUMASANI 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anggota Fraksi Partai Keadilan Sejahtera Refrizal membuat surat terbuka untuk Presiden Joko Widodo terkait nilai tukar rupiah terhadap dollar Amerika Serikat yang semakin terpuruk.

Data Bloomberg pada Selasa (25/8/2015) pukul 08.30 WIB menunjukkan, mata uang Garuda berada di posisi Rp 14.065 per dollar AS, lebih rendah dibandingkan penutupan kemarin pada 14.049,5.

"Assalamu'alaikum Pak Jokowi Yth. Semoga pagi ini sehat dan mungkin lagi sibuk dan pusing mikirin nasib bangsa dan negara, khususnya pusing mikirin rakyat kecil yang semakin sulit kehidupannya," kata Refrizal dalam surat terbukanya, Selasa (25/8/2015).

Refrizal meminta Presiden Jokowi tak tinggal diam dengan kondisi ekonomi Indonesia ini.

Setidaknya, kata dia, Jokowi harus memberikan penjelasan langsung kepada rakyat agak mereka tidak resah dengan kondisi rupiah yang semakin melemah.

"Berilah penjelasan kepada Rakyat Indonesia terhadap situasi ini," ujarnya.

Refrizal juga menuntut slogan kampanye Jokowi yang mengutamakan kerja nyata. Menurut dia, kerja nyata yang dilakukan Jokowi dan kabinet kerjanya untuk mengatasi pelemahan rupiah ini belum terlihat.

Berita Rekomendasi

"Kami tunggu aksi dan solusi konkretnya, ya pak. Ayo kerja, kerja, kerja," ujar Anggota Komisi IV DPR RI ini.(Ihsanuddin)

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas