KPK Undang Kejaksaan dan DPR Bahas Rencana Strategis
Basrief datang menggunakan batik cokelat. Selain Basrief pihak KPK pun mengundang mitra kerjanya yakni DPR Komisi III
Penulis: Edwin Firdaus
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan Jaksa Agung Basrief Arief mendatangi kantor Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Ia datang memenuhi undangan untuk membahas rencana strategis pimpinan KPK jilid ke IV atau periode berikutnya.
Namun, Basrief belum mau membuka gagasan apa yang akan dia disampaikan kepada pihak KPK terkait dengan Renstra itu. Dia memilih memberitahukan setelah bertemu dengan pimpinan KPK.
"Nanti ya nanti," kata Basrief di kantor KPK, Jakarta, Senin (5/10/2015).
Basrief datang menggunakan batik cokelat. Selain Basrief pihak KPK pun mengundang mitra kerjanya yakni DPR Komisi III.
Sebelumnya, terkait Renstra ini, pihak lembaga antirasuah itu juga mengundang beberapa pihak, seperti mantan Kepala UKP4 Kuntoro Mangkusubroto dan sejumlah pakar hukum.
"Pakar tentu diundang, yang berpengalaman di lembaga publik," kata Wakil Ketua KPK, Zulkarnaen.