Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sujanarko Sebut Sejak Berdiri KPK Belum Pernah Perbaiki Sistem

"Sodara mengkritik KPK sejak berdiri belum pernah lalukan perbaikan sistem, nangkap-nangkap, padahal tugas penting adalah perbaikan sistem," kata Bamb

Penulis: Edwin Firdaus
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Sujanarko Sebut Sejak Berdiri KPK Belum Pernah Perbaiki Sistem
Tribunnews.com/Amriyono Prakoso
Bambang Soesatyo 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Edwin Firdaus

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bambang Soesatyo tertarik dengan pernyataan Sujanarko.

Direktur Pembinaan Jaringan Kerjasama Antar Komisi dan Instansi KPK tersebut menyebut sejak berdirinya lembaga antirasuah itu belum pernah melakukan perubahan sistem.

Apalagi sepengetahuan Sujanarko yang telah lama bekerja di KPK, sistem di KPK banyak yang belum ideal.

‎"Sodara mengkritik KPK sejak berdiri belum pernah lalukan perbaikan sistem, nangkap-nangkap, padahal tugas penting adalah perbaikan sistem," kata Bambang saat uji kepatutan dan kelayakan Capim KPK di DPR, Senin (14/12/2015).

Politikus Partai Golkar tersebut menganggap hal tersebut menarik karena tentunya Sujanarko banyak tahu.

"Ini menarik karena selama beberapa tahun ini sodara di dalam, pastinya banyak mengetahui," ujarnya.

Berita Rekomendasi

Sebelumnya, Sujanarko menyinggung sejumlah kegiatan KPK yang seharusnya terus update sistemnya.

Antara lain soal supervisi, penindakan, pencegahan, dan penyadapan.

"Beberapa temuan hasil audit kinerja bahkan menjadi perbincangan publik, banyak aturan di KPK yang justru dilanggar, Apakah betul?" tanya Bambang.

Anggota Komisi III DPR RI ini mencontohkan soal penyadapan dimana SOP penyadapan yang seharusnya dilakukan ada bukti awal yang cukup minimal ditentukan tiga pimpinan.

"Kadang hanya satu dan bahkan konon penyadapan berjalan tanpa ada perintah pimpinnan, apakah betul?‎" tanya Bamsoet kepada Sujanarko.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas