Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sidak RSUD Sumedang, Jokowi Dapat Laporan Kurangnya Ruangan

"Ini ruangan kurang. Ini perlu segera ditambah," ujar Presiden

Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Sidak RSUD Sumedang, Jokowi Dapat Laporan Kurangnya Ruangan
Imanuel Nicolas Manafe/Tribunnews.com
Presiden Joko Widodo saat sidak ke RSUD Sumedang 

TRIBUNNEWS.COM, SUMEDANG - Disela sidak ke RSUD Sumedang, Presiden Joko Widodo mendapatkan laporan bahwa ruangan untuk pelayanan kesehatan masih kurang.

"Ini ruangan kurang. Ini perlu segera ditambah," ujar Presiden Jokowi di RSUD yang berada di Jalan Palasari, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Kamis (17/3/2016).

"Meskipun rumah sakit ini dalam proses tambah 150 tempat tidur tetap masih kurang," kata Presiden menambahkan.

Selebihnya, Presiden Jokowi mengatakan pelayanan kesehatan diluar ketersediaan ruangan sudah cukup baik.

"Jadi ini saya mau lihat pelayanan. Saya lihat pelayana baik, tanya ke pasien yang digratiskan di kelas tiga, yang di IGD juga hampir 90 persen gratis," kata Presiden.

Agar pelayanan di RSUD Sumedang ini bisa semakin baik, Presiden Jokowi telah menghubungi Menteri Kesehatan, Nila F Moeloek untuk membantu pihak RSUD menambah fasilitas.

"Tadi saya sudah telepon Bu Menteri Kesehatan untuk di RSUD Sumedang bisa dibantu agar penambahan ruangan atau tambah rumah sakit, memang kurang ruangan," kata Presiden.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas