Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

BRI Berangkatkan 6.645 Pemudik Gratis dengan Bus, Kereta Api, Kapal dan Pesawat

PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) kembali menggelar acara mudik gratis bagi nasabah dan mitra kerjanya sebanyak 6.645 pemudik.

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Dewi Agustina
zoom-in BRI Berangkatkan 6.645 Pemudik Gratis dengan Bus, Kereta Api, Kapal dan Pesawat
Tribunnews.com/Seno Tri Sulistiyono
PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) kembali menggelar acara mudik gratis bagi nasabah dan mitra kerjanya sebanyak 6.645 pemudik. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) kembali menggelar acara mudik gratis bagi nasabah dan mitra kerjanya sebanyak 6.645 pemudik.

Acara mudik gratis bersama BRI tahun ini, berbeda dengan tahun sebelumnya karena bukan hanya menyediakan bus saja, tetapi terdapat transportasi kereta api, kapal laut, dan pesawat terbang.

Sekretaris Perusahaan BRI, Hari Siaga mengatakan, pelaksanaan mudik dilakukan dalam empat tahap, pertama dilaksanakan pada Selasa (28/6/2016) dengan menggunakan moda transportasi kapal laut.

Sedangkan tahap kedua dan ketiga menggunakan moda transportasi bus dan kereta api yang dilaksanakan Rabu (29/6/2016).

"Adapun tahap keempat dilaksanakan pada hari Kamis, 30 Juni 2016 dengan menggunakan moda transportasi pesawat udara," ucap Hari di Plaza Utara GBK, Jakarta, Rabu (29/6/2016).

Menurut Hari, pemudik yang menjadi peserta mudik bareng BRI tersebut terdiri atas nasabah BRI, baik simpanan maupun pinjaman, termasuk di antaranya debitur KUR, debitur KUR TKI, dan pekeija dasar dari rekanan kerja BRI.

Berita Rekomendasi

Tujuan mudiknya juga beragam, dimana ada sekitar lima kota di Pulau Jawa yang menjadi tujuan utama yaitu Pati, Wonogiri, Yogyakarta, Surabaya, dan Blitar.

"Sedangkan untuk luar Pulau Jawa, ada Batam dan Makassar yang menjadi kota tujuan utama pemudik," ucapnya.

Sementara itu, untuk gelaran mudik tahun ini, BRI juga memfasilitasi 50 TKI nasabah BRI yang berasal dari tujuh negara di Asia untuk berlebaran bersama keluarga di kampung halamannya.

Adapun fasilitas yang diberikan berupa tiket akomodasi dari luar negeri ke Jakarta yaitu Malaysia, Singapura, Hong Kong, Uni Emirat Arab, Korea, Arab Saudi dan Taiwan, akomodasi hotel bintang lima di Jakarta, serta perjalanan hingga kampung halaman masing-masing untuk merayakan Idul Fitri 1437 H.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas