Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Paspor Ismail dan Sofyan, Dua ABK yang Lolos dari Abu Sayyaf Sudah Disiapkan

Menteri Luar Negeri mengatakan, Duta Besar RI untuk Filipina sudah ke Kota Zamboanga untuk bertemu dan memastikan kondisi Ismail dan Sofyan.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Paspor Ismail dan Sofyan, Dua ABK yang Lolos dari Abu Sayyaf Sudah Disiapkan
Istimewa
Sandera Abu Sayyaf asal Takalar di Kantor Polisi Filipina 

"Kita tunggu setelah dua orang ini kembali ke Indonesia," ujarnya.

Kalla menambahkan, Pemerintah Filipina telah menggelar operasi militer di lokasi yang diperkirakan menjadi sarang persembunyian para penyandera. Ia pun berharap, agar operasi militer yang dilakukan dapat lebih intensif.

"Kita harap bahwa yang lainnya juga bisa dibebaskan dengan baik, dengan cara ya mungkin operasi militer Filipina di sana atau pun dengan cara yang tentu kita harapkan dari Pemerintah Filipina," ujarnya.

Kepala Sub Direktur Pengawasan Kekonseleran Direktorat Perlindungan WNI dan Bantuan Hukum Indonesia, Kementerian Luar Negeri, Krishna Djelani menyatakan, pemerintah masih terus berupaya membebaskan para WNI yang masih dalam cengkeraman Abu Sayyaf.

"Kami juga masih berupaya terus membebaskan lima sandera lainnya. Dimana mereka terbagi dua kelompok yakni kelompok 4 dan kelompok 3 sandera. Dua orang yang lolos ini dari kelompok 4. Tapi kami upayakan sisanya dibebaskan," kata Krishna di Makassar, Sulsel, Jumat.

Ada pun upaya pembebasan sandera lainnya yakni dengan melakukan negosiasi. Kelompok Abu Sayyaf meminta tebusan untuk para sandera yang tersisa.

"Kelompok 4 diminta tebusan sebesar 20 juta ringgit sedangkan kelompok 3 diminta tebusan sebesar 150 juta peso. Pihak perusahaan didampingi oleh pemerintah kemudian melakukan negosiasi dan terakhir mereka meminta 150 juta peso untuk semuanya. Tapi kami masih terus melakukan negosiasi," ucapnya.

Berita Rekomendasi

Setelah Ismail dan Sofyan lolos dari penyanderaan kelompok Abu Sayyaf, keluarga tiga korban asal Sulawesi Selatan dikumpulkan di Makassar, Sulsel, Jumat (19/8/2016).

Mereka adalah keluarga Ismail Tiro dari Kabupaten Maros, keluarga Muhammad Sofyan dari Kabupaten Takalar dan keluarga Muh Mabrur dari Kota Parepare.

Mereka dikumpulkan di Hotel Swiss Bell In, Panakukang, Makassar, atas undangan pihak perusahaan pemilik kapal, PT Rusyanto Bersaudara, untuk dipertemukan dengan perwakilan Kementerian Luar Negeri. Pertemuan tersebut digelar tertutup di ruang Emerald 2, Hotel Swiss Bell In.

Sri Dewi, istri Muhammad Sofyan, hadir dalam pertemuan itu.

"Saya belum dapat kabar resmi dari Kemenlu soal lolosnya suami ku. Saya baru dapat kabar bahwa suami ku lolos dari wartawan di Jakarta yang menelepon," katanya. (kompas.com/tribunnews)

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas