Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Calonkan Rizal Ramli, Golkar: PAN Hanya Miliki Dua Kursi, Masih Kurang 20 Lagi

"Setahu saya, PAN memiliki dua kursi. Itu kan masih kurang 20, nah yang 20 itu bagaimana, kita belum tahu,"

Penulis: Ferdinand Waskita
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Calonkan Rizal Ramli, Golkar: PAN Hanya Miliki Dua Kursi, Masih Kurang 20 Lagi
TRIBUNNEWS.COM/Ferdinand Waskita
Ketua DPD I Golkar DKI Jakarta Fayakhun Andriadi 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ferdinand Waskita

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Partai Amanat Nasional (PAN) DKI Jakarta mencalonkan Mantan Menko Kemaritiman Rizal Ramli dalam Pilkada DKI Jakarta.

Ketua DPD I Golkar Fayakhun Andriadi mempertanyakan koalisi yang akan dibentuk PAN.

Sebab, kursi PAN di DKI Jakarta hanya dua kursi.

"Setahu saya, PAN memiliki dua kursi. Itu kan masih kurang 20, nah yang 20 itu bagaimana, kita belum tahu," kata Fayakhun di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (13/9/2016).

Fayakhun melihat pencalonan Rizal Ramli sebagai calon Gubernur DKI Jakarta belum bisa dipastikan.

PAN harus berkoalisi dengan partai politik lain agar berhak maju di Pilkada.

"Sudah saya kalkulasikan dari survei kami, paling banyak ada tiga kandidat. Termasuk Bung Ahok," ujarnya.

BERITA REKOMENDASI

Sementara Korbid DPP Golkar Zainudin Amali menilai positif pencalonan Rizal Ramli sebagai cagub DKI.

Sebab, masyarakat ibukota memiliki banyak pilihan untuk memilih pemimpinya.

"Jadi kalau pilihannya makin banyak rakyat enak milihnya," kata Amali.

Namun, Amali tetap mengingatkan PAN harus berkoalisi untuk mengusung Mantan Menko Kemaritiman itu.

Karena kursi PAN di DPRD DKI hanya berjumlah dua.


" PAN harus koalisi, cuma dua kursi enggak cukup harus ajak orang lain," tuturnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas