Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sunatan Massal dan Pengobatan Gratis Meriahkan Hari Polantas Ke-61

"Kegiatan ini digelar dalam rangka Hari Polantas melalui September Ramah"

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Sunatan Massal dan Pengobatan Gratis Meriahkan Hari Polantas Ke-61
KORLANTAS POLRI
Kegiatan donor darah Korlantas Polri di aula NTMC Polri, Jumat (16/9/2016) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sepanjang Bulan September 2016 ini, Korlantas Polri terus melakukan kegiatan sosial.

Kegiatan tersebut ‎dalam rangka memperingati HUT Polisi Lalu Lintas (Polantas) ke-61, yang jatuh pada tanggal 22 September nanti.

Sebelumnya pada Kamis (15/9/2016) kemarin, Korlantas mengadakan bakti sosial di tiga tempat yaitu Master School Mandiri Peduli pendidikan, Panti Asuhan Sakinah, dan SMA Terbuka Depok.

Selanjutnya hari ini, Jumat (16/9/2016) Korlantas melakukan donor darah di aula NTMC Polri serta sunatan massal dan pengobatan gratis di SMK madrasah Al Huda, Cengkareng.

"Kegiatan ini digelar dalam rangka Hari Polantas melalui September Ramah. Kami ingin terus dekat dengan masyarakat‎ guna mewujutkan Polantas yang profesional, bermoral dan moderen" ujar Wakakorlantas Brigjen Indrajit.

Jenderal bintang satu ini melanjutkan ada sekitar 100 peserta yang mengikuti donor darah, yang sudah menjadi kegiatan rutin di Korlantas.

Selain itu ada juga 100 peserta sunatan massal yang digelar Pusdokkes dan dihadiri 155 pejabat korlantas, sipil, dan karyawan NTMC.

BERITA TERKAIT
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas