Mayjen TNI (Purn) Kivlan Zein: Dulu Saya Nangkapin Orang, Sekarang Saya Ditangkapin Orang
Hal itu dikarenakan adanya pemberitaan sebuah media yang menyebut dirinya akan melakukan makar.
Penulis: Yurike Budiman
Editor: Hasanudin Aco
Tahu Dirinya Jadi Target Polisi Sebelum Ditangkap, Kivlan Zein Justru Tertawa
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - MayjenTNI (Purn) Kivlan Zein mengaku dirinya sudah mengetahui menjadi target polisi.
Hal itu dikarenakan adanya pemberitaan sebuah media yang menyebut dirinya akan melakukan makar.
"Saya tenang aja. Saya sudah tahu bahwa dari berita itu (makar), polisi sudah menargetkan saya. Anak saya juga sudah cerita, karena temannya banyak di polisi. Saya juga kaget waktu dikasih tahu, tapi itu sudah sebulan lalu," kata Kivlan saat ditemui Tribunnews.com di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Sabtu (3/12/2016).
Baca: Di Balik Penangkapan Mayjen TNI (Purn) Kivlan Zein, Puluhan Polisi Masuki Rumah, Ada 3 Mobil
Kivlan menceritakan saat dirinya hendak dibawa polisi pada Jumat (2/12/2016) pagi usai salat subuh, ia sempat mendebatkan hal tersebut.
"Saya bilang tunggu dulu, saya ini masih tentara cadangan. Tentara cadangan itu kena KUHP-T, bukan KUHP, kalau ada masalah pidana. Kalau saya dapat masalah pidana ini, harus polisi militer yang datang ke saya," jelasnya.
Baca: Usai Dibebaskan Polisi, Kivlan Zen Belum Pulang ke Rumah
Namun, saat ia berkata demikian, di waktu bersamaan polisi militer berpangkat kapten dari Kodam langsung memasuki rumahnya.
"Ya sudah, kalau begitu saya mau ikut. Saya enggak apa-apa, saya ketawa saja," ungkapnya sembari tertawa.
Menurutnya, penangkapan yang dilakukan aparat terhadap dirinya sudah menjadi hal lumrah lantaran ia pernah melakukan hal yang sama saat dirinya masih aktif bertugas.
"Dulu saya juga begini waktu saya dinas, waktu saya nangkapin orang begini juga, ya sudah sekarang saya ditangkapin orang," pungkasnya.