Tetangga Bilang Patrialis Akbar Rutin Adakan Pengajian di Rumahnya Tiap Pekan
Menurut kabar yang beredar, hakim MK yang ditangkap yakni Patrialis Akbar yang di OTT di sebuah hotel di Tamansari, Jakarta Barat.
Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tetangga mengaku kaget mendengar kabar yang menyatakan bahwa Patrialis Akbar diduga menjadi tersangka penangkapan Operasi Tangkap Tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
"Saya kaget pak Patrialis bisa ditangkap KPK, karena setahu saya dia orangnya relijius," ujar tetangga Patrialis yang tidak ingin disebutkan namanya.
Menurut tetangga, Patrialis selama ini dikenal sebagai sosok yang relijius.
"Pak Patrialis sering mengadakan pengajian rutin tiap pekan," tambah keterangan warga tersebut.
Sejak pagi tadi, Kamis (26/1/2016) dikabarkan bahwa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) pada seorang hakim di Mahkamah Konstitusi (MK).
Menurut kabar yang beredar, hakim MK yang ditangkap yakni Patrialis Akbar yang di OTT di sebuah hotel di Tamansari, Jakarta Barat.
Selain menangkap hakim MK itu, Tim Satgas KPK juga langsung melakukan penggeledahan di rumah Patrialis di Jalan Cakra Wijaya V Blok P Cipinang Muara, Jatinegara, Jakarta Timur.