Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Fadli Zon Sebut Prabowo Akan Hadiri Pidato Raja Salman

Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto akan menghadiri acara pidato Raja Arab Saudi Salman Bin Abdulaziz Al Saud.

Penulis: Ferdinand Waskita
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Fadli Zon Sebut Prabowo Akan Hadiri Pidato Raja Salman
Tribunnews.com/ Ferdinand Waskita
Wakil Ketua DPR Fadli Zon di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (2/3/2017). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ferdinand Waskita

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto akan menghadiri acara pidato Raja Arab Saudi Salman Bin Abdulaziz Al Saud.

Pidato Raja Salman akan digelar di Ruang Rapat Paripurna I, Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis (2/3/2017).

"Pak Prabowo akan hadir, sebentar lagi. Saya kira pimpinan parpol lain juga ada," kata Wakil Ketua DPR Fadli Zon di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (2/3/2017).

Fadli belum mengetahui apakah Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) juga hadir dalam kunjungan Raja Salman di DPR.

Baca: Anggota Komisi I DPR: Kedatangan Raja Salman Berikan Gestur Baik Di Tengah Kekecewaan RI

Fadli baru mengetahui Prabowo Subianto yang akan hadir.

BERITA REKOMENDASI

"Yang sudah pasti ya Pak Prabowo," kata Wakil Ketua Umum Gerindra itu.

Namun, ia menyebutkan Ketua MPR Zukkifli Hasan yang menjabat Ketua Umum PAN akan hadir.

Baca: Menteri Susi Terlihat Sibuk Perbaiki Kerudungnya Saat Akan Tandatangani Kerja Sama Dengan Arab Saudi

Begitu pula Ketua DPR Setya Novanto yang menjabat sebagai Ketua Umum Golkar.

"Saya kira hadir ya," kata Fadli


Selain itu, Fadli menuturkan nota kesepahaman antara DPR dengan Kerajaaan Arab Saudi terkait kerjasama antar parlemen.

"Lalu semacam tanda lah kehadiran, kan biasanya yah, kehadiran tamu negara, presiden juga tandatangani kan kalau hadir," ujar Fadli Zon.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas