Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Luhut: Nanti Pemerintah Yang Disalahin, Padahal Elu Yang Ngebut

Selain itu Kementerian Komunikasi dan Informatika, menjamin sinyal selular di jalur pemudik.

Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Luhut: Nanti Pemerintah Yang Disalahin, Padahal Elu Yang Ngebut
TRIBUNNEWS.COM/TRIBUNNEWS.COM/LENDY RAMADHAN
Menteri Koordinatro Kemaritiman, Jend. TNI. Purn Luhut Binsar Panjaitan memberikan pesan-pesan kepada jajarannya menjelang Ramadan 2017 di gedung Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT), Jalan M.H. Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (24/5/2017). Dalam pesannya, Luhut mengimbau para bawahannya untutk tetap meningkatkan produktivitas kerja di bulan Ramadan. TRIBUNNEWS.COM/LENDY RAMADHAN 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemerintah sudah bekerja keras, agar para pemudik bisa kembali ke kampung halamannya masing-masing dengan aman.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman (Menkomaritim), Luhut Binsar Panjaitan, menyebut baik infrastruktur di darat, laut dan udara sudah disiapkan, agar semuanya berjalan lancar.

Dalam diskusi yang digelar di Galeri Nasional, Jakarta Pusat, Kamis (22/6/2017), Luhut Binsar Panjaitan mengatakan, banyak aparat negara, mulai dari petugas Kementerian Perhubungan, Kementerian Kesehatan hingga petugas Kepolisian, terpaksa tidak cuti.

"Polisi sampai tidak cuti, sampai tidak berlebaran dengan keluarganya," ujarnya.

Selain menyiapkan jalan yang memadai bagi para pemudik di jalur darat, pemerintah juga menyiapkan berbagai tenaga medis, yang disiapkan oleh Kementerian Kesehatan.

Selain itu Kementerian Komunikasi dan Informatika, menjamin sinyal selular di jalur pemudik.

Namun tanpa kesadaran dari para pemudik, menurut Luhut Binsar Panjaitan, bisa jadi segala kerja keras dari pemerintah bisa jadi sia-sia.

Berita Rekomendasi

Ia mengimbau masyarakat mau mematuhi aturan yang ada, termasuk bisa mematuhi arahan-arahan dari petugas di lapangan.

"(Tapi) jangan memaksa sesuatu di luar kemampuan kita. Misal sudah ngantuk, dipaksa ngebut. Nanti terjadi sesuatu, pemerintah di salahin, padahal elu yang ngebut," ujarnya.

"(misalnya) tidak boleh jalan malam, lu jangan jalan malam-malam di situ," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas