Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gubernur Bengkulu Dibesuk Anak di Rutan KPK

Ridwan dan Lily adalah tersangka dalam kasus dugaan suap dalam dua proyek peningkatan dan pembangunan jalan di Kabupaten Rejang Lebong, Bengkulu.

Penulis: Eri Komar Sinaga
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Gubernur Bengkulu Dibesuk Anak di Rutan KPK
TRIBUNNEWS/ERI KOMAR SINAGA
Anak-anak Gubernur Bengkulu Ridwan Mukti, saat membesuk orangtuanya di Rutan KPK, Senin (26/6/2017). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Keluarga tahanan KPK memanfaatkan waktu libur Hari Raya Idul Fitri untuk membesuk keluarga yang ditahan.

Memasukk hari ke-2, keluarga tahanan terpantau mendatangi Rutan KPK di gedung lama sembari membawa berbagai keperluan dan makanan.

Pantauan Tribun, tampak keluarga dari gubernur Bengkulu membesuk orang tuanya Ridwan Mukti dan istrinya Lily Martiani. Anak-anak Ridwan Mukti terpantau tiba di KPK sekitar pukul 11.25 WIB.

Ridwan dan Lily adalah tersangka dalam kasus dugaan suap dalam dua proyek peningkatan dan pembangunan jalan di Kabupaten Rejang Lebong, Bengkulu.

Untuk kunjungan hari ke-2 KPK memberikan waktu mulai pukul 10.00 -13.00 WIB

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas