Basofi Soedirman Akan Dimakamkan Besok
"Iya dimakamkan besok menurut kabar. Di Sandiego Hills, Karawang. Menunggu anaknya yang di Surabaya," ujar Sunarno
Penulis: Vincentius Jyestha Candraditya
Editor: Choirul Arifin
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Vincentius Jyestha
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan Gubernur Jawa Timur Basofi Soedirman dikabarkan meninggal dunia.
Pantauan Tribunnews.com, sampai siang ini jenazah almarhum Basofi belum tiba di rumah duka di Kemang Timur Kompleks 11 Ancol No 24, Jakarta Selatan, Jumat (7/8/2017).
Berdasarkan informasi dari seorang petugas bernama Sunarno, almarhum Basofi tidak akan dimakamkan hari ini.
"Iya dimakamkan besok menurut kabar. Di Sandiego Hills, Karawang. Menunggu anaknya yang di Surabaya," ujar Sunarno.
Sunarno menyampaikan bahwa waktu pemakaman masih bisa berubah tergantung konfirmasi dari pihak keluarga.
"Rencana pukul 08.00 WIB, besok. Tapi ya nggak tahu nanti berubah atau nggak," ujarnya kepada Tribunnews.com.
Baca: Rojali Kaget, Terduga Pencuri Amplifier Siangnya Dia Tangkap, Malamnya Ramai-ramai Dibakar Warga
Meninggalnya pria kelahiran Bojonegoro, Jawa Timur, 20 Desember 1940 ini disampaikan oleh putra sulungnya, Charis Firismanda melalui akun Facebook.
"Telah Berpulang Ayahanda tercinta Moch. Basofi Soedirman.. semoga arwah beliau mendapatkan tempat yg terbaik di. SISINYA. ... Aamiin
Kami atas nama keluarga mohon dimaafkan apabila ada kesalahan n kekhilafan almarhum selama hidupnya.." tulis Charis, satu jam lalu, Senin (7/8/2017).
Basofi pernah menjadi gubernur Provinsi Jawa Timur periode 1993-1998. Almarhum adalah
gubernur Jawa Timur ke-11 menggantikan Soelarso.
Setelah tak menjabat lagi, posisi Basofi digantikan oleh Imam Utomo.
Almarhum Basofi juga pernah berkarier di TNI dengan pangkat terakhir Mayor Jenderal TNI.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.