Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jokowi Minta TNI Setia kepada Pemerintahan yang Sah, Panglima TNI Jawab Begini

"Kesetiaan pada NKRI yang berdasarkan UUD 1945 dan Pancasila adalah sendi utama yang melekat erat pada setiap jiwa dan raga prajurit TNI," ujar Gatot.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Jokowi Minta TNI Setia kepada Pemerintahan yang Sah, Panglima TNI Jawab Begini
Istimewa
Presiden Jokowi bersama Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo jalan kaki menuju Pelabuhan Merak karena terjebak macet 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo menegaskan bahwa TNI akan selalu setia terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan UUD 1945 dan Pancasila.

Gatot mengatakan, prajurit juga akan selalu menjunjung tinggi sumpah prajurit.

Hal itu diungkapkan Gatot Nurmantyo saat berpidato pada upacara peringatan HUT ke-72 TNI, di Dermaga PT Indah Kiat, Cilegon, Banten, Kamis (5/10/2017), yang dihadiri oleh Presiden Joko Widodo.

"Sebagai Panglima, mewakili seluruh prajurit di Tanah Air, izinkan saya tegaskan kembali sekali lagi bahwa sampai kapan pun TNI akan setia dan menjunjung tinggi sumpah prajurit yang tadi disampaikan Bapak Presiden," ujar Gatot.

"Kesetiaan pada NKRI yang berdasarkan UUD 1945 dan Pancasila adalah sendi utama yang melekat erat pada setiap jiwa dan raga prajurit TNI," lanjut Gatot.

Baca: Jokowi Ingatkan TNI Untuk Setia kepada Pemerintahan yang Sah

Gatot mengatakan, politik TNI adalah politik negara. Menurut Gatot, politik negara merupakan politik yang diabdikan bagi tegaknya NKRI, ketaatan prajurit terhadap hukum dan menempatakan kepentingan rakyat di atas kepentingan apapun.

Berita Rekomendasi

Di sisi lain, TNI akan selalu taat pada atasan, yakni Presiden RI yang dipilih secara sah sesuai konstitusi.

"Sekali lagi jangan ragukan kesetiaan TNI," kata Gatot.

Baca: Gatot Nurmantyo Disebut Berpotensi Jadi Lawan Berat Prabowo dan Jokowi di Pilpres 2019

Sebelunnya, Presiden Joko Widodo mengingatkan TNI untuk setia kepada pemerintahan yang sah.

Hal ini disampaikan Jokowi saat menjadi inspektur upacara dalam peringatan Hari Ulang Tahun TNI ke-72.


Awalnya, Jokowi menyinggung pesan Jenderal Besar Sudirman tentang jati diri TNI, bahwa loyalitas tentara adalah untuk kepentingan negara.

"Loyalitas negara itu kesetiaan kepada pemerintah yang sah," ujar Jokowi.

Halaman
12
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas