Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jenderal Gatot Nurmantyo Berencana Umrah Bareng Istri Usai Sertijab

Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo berencana menjalani ibadah umrah usai serah terima jabatan kepada Marsekal Hadi Tjahjanto.

Penulis: Amriyono Prakoso
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Jenderal Gatot Nurmantyo Berencana Umrah Bareng Istri Usai Sertijab
Nurmulia Rekso Purnomo/Tribunnews.com
Panglima TNI. Jenderal TNI. Gatot Nurmantyo, diarak oleh sejumlah anggota Kopasus TNI AD, dengan diiringi mars Para Komando. Hal itu terjadi saat Gatot Nurmantyo meninggalkan Markas Kopassus, untuk memberikan pemaparan yang terakhir kalinya, sebagai Panglima TNI, Kamis (7/12/201). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo berencana menjalani ibadah umrah usai serah terima jabatan kepada Marsekal Hadi Tjahjanto.

Gatot telah menulis surat izin menjalani ibadah umrah kepada Presiden Joko Widodo.

Ibadah umrah tersebut dijalani bersama sang istri.

"Saya sudah menulis surat juga kepada Presiden. Saya minta izin, setelah sertijab, pertama kali saya umrah dulu. Saya akan bersyukur bahwa saya diberi anugerah menjabat sebagai Panglima TNI," ujar Gatot di Lapangan Markas Kostrad Divisi I Cilodong, Depok, Jawa Barat, Kamis (7/12/2017).

Gatot menyempatkan waktu untuk berpamitan dengan prajurit Kostrad menyusul keputusan Jokowi yang mengajukan Marsekal Hadi Tjahjanto sebagai Panglima TNI baru.

Baca: Dituntut Denda Rp 1 Miliar, Andi Narogong Berharap Divonis Tidak Lebih dari Rp 200 Juta

"Saya kan masih prajurit TNI," ungkapnya.

Berita Rekomendasi

Bukan sekadar ibadah umrah, Gatot yang memasuki masa pensiun pada Maret 2018 mengaku akan mencurahkan waktu bersama keluarga, termasuk menimang cucu.

Selain berpamitan di markas Kostrad, Gatot juga menyambangi Balai Komando, Cijantung, Jakarta Timur.

Mars Para Komando yang dinyanyikan lebih dari 1.200 prajurit Kopassus TNI AD pun menggema saat Gatot tiba di Balai Komando.

Saat berada di luar Balai Komando, Gatot sempat diarak melawati ribuan prajurit Kopassus yang berbaris di sisi kiri dan kanan jalan.

Panglima TNI diarak sampai depan gerbang Markas Kopassus, di mana mobil dinasnya sudah menunggu.


"Presiden jangan terlalu lama, sesegera mungkin," katanya perihal Panglima TNI yang baru.

Restu DPR
Rapat Paripurna DPR, Kamis (7/12/2017) telah menyetujui Marsekal Hadi Tjahjanto untuk menggantikan posisi Jenderal Gatot Nurmantyo menjadi Panglima TNI.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas