Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Fadli Zon: Saya Dengar Bamsoet Salah Satu yang Terkuat Jadi Ketua DPR

Saya juga dengar yang salah satu yang menguat Pak Bamsoet, tetapi itu kan terserah kepada pimpinan dari DPP Golkar

Penulis: Wahyu Aji
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Fadli Zon: Saya Dengar Bamsoet Salah Satu yang Terkuat Jadi Ketua DPR
Wahyu Aji/Tribunnews.com
Fadli Zon 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pelaksana Tugas Ketua DPR Fadli Zon mengatakan, dirinya menyerahkan sepenuhnya kepada DPP Golkar soal siapa yang ditugaskan menjadi Ketua DPR.

Hal ini terkait pengunduran diri Setya Novanto dari posisi Ketua DPR.

"Kami serahkan sepenuhnya kepada DPP Partai Golkar yang baru untuk memerintahkan kepada fraksi, yang akan diserahkan ke pimpinan DPR. Tentang siapa calon Ketua DPR definitif," kata Fadli kepada wartawan di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (14/12/2017).

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra ini menjelaskan karena saat ini sedang masa reses, maka tindaklanjut pergantian Ketua DPR akan menunggu masa sidang berikutnya.

Selama masa reses, menurutnya, belum ada proses lobi-lobi. Tetapi, dirinya mendengar kabar ketua DPR pilihan Golkar mengerucut pada Bambang Soesatyo yang menjabat Ketua Komisi III DPR.

"Saya juga dengar yang salah satu yang menguat Pak Bamsoet, tetapi itu kan terserah kepada pimpinan dari DPP Golkar," katanya.

Baca: Inilah 7 Rising Star Partai Golkar Versi LSI Denny JA

Berita Rekomendasi

Lebih lanjut, Fadli mengucapkan selamat atas terpilihnya Airlangga sebagai Ketum Golkar yang akan dikukuhkan pada Munaslub mendatang.

Dirinya berharap, Airlangga dapat mempersatukan kembali perbedaan yang ada di tubuh Golkar.

Dia juga berharap Golkar dapat menjadi mitra dalam membangun demokrasi yang lebih baik.

"Pak Airlangga itu rekan satu daerah pemilihan saya di Kabupaten Bogor. Saya juga mengenal beliau sudah cukup lama. Saya kira pilihan Partai Golkar sudah tepat," kata Fadli.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas