Menteri Puan Umumkan Inpres untuk Tingkatkan Percepatan Kesejahteraan di Papua
Pemerintah juga telah membentuk tim khusus untuk TNI-Polri untuk masuk ke daerah-daerah yang sulit dijangkau untuk menangani permasalahan tersebut.
Penulis: Lendy Ramadhan
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lendy Ramadhan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Puan Maharani menggelar rapat terkait penanganan masalah di Papua dan Papua Barat.
Satu di antaranya penanganan penyakit campak dan gizi buruk di Agats, Kabupaten Asmat, Papua, yang menelan puluhan korban jiwa dari anak-anak.
Baca: Tonton Live Streaming Gerhana Bulan Total dari Ancol
Tak hanya itu, kesejahteraan masyarakat Papua dan Papua Barat juga menjadi perhatian serius Pemerintah.
"Saya sampaikan telah keluar Inpres No. 9 yang menyatakan bahwa percepatan peningkatan kesejahteraan di Papua dan Papua Barat," ucapnya, Rabu (31/1/2018).
Semua kementerian dan lembaga, lanjut dia, diminta ikut terlibat dalam mengintervensi semua kegiatan yang berkaitan dengan kesejahteraan masyarakat yang ada di Papua dan Papua Barat.
Pemerintah juga telah membentuk tim khusus untuk TNI-Polri untuk masuk ke daerah-daerah yang sulit dijangkau untuk menangani permasalahan tersebut.(*)