Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Akun Instagram Ustaz Abdul Somad Diblokir, Fahri Hamzah dan Ketua MPR Bereaksi

Tak sedikit pula yang memprotes pihak Instagram dan mempertanyakan apa kesalahan yang telah diperbuat sang ustaz.

Penulis: Hasanudin Aco
zoom-in Akun Instagram Ustaz Abdul Somad Diblokir, Fahri Hamzah dan Ketua MPR Bereaksi
youtube
Ustaz Abdul Somad 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Akun Instagram resmi Ustaz Abdul Somad @ustadzabdulsomad, diblokir oleh pihak Instagram, Sabtu (24/2/2018) malam.

Hingga saat ini akun Istagram milik Ustaz Abdul Somad tidak bisa diakses.

Diduga akun resmi milik ustaz Ustad kelahiran Pekanbaru, Riau, 18 Mei 1977 bernama lengkap Abdul Somad ini di-banned oleh Istagram.

Belum ada penjelasan dari pihak Instagram soal ini.

Baca: Akun Instagram Ustaz Abdul Somad Diblokir, Warganet Protes

Instagram.
Instagram. ()

Kejadian yang menimpa Akun Instagram resmi Ustaz Abdul Somad mendapat reaksi keras dari warganet.

Tak sedikit pula yang memprotes pihak Instagram dan mempertanyakan apa kesalahan yang telah diperbuat sang ustaz.

BERITA TERKAIT

Saat Serambinews.com membuka akun Ustaz Somad, tertulis "Maaf, halaman ini tidak tersedia. Tautan yang Anda ikuti mungkin telah rusak, atau halaman telah dihapus. Kembali ke Instagram."

Keterangan menghilangnya akun Ustaz Somad diunggah di akun resmi Ustaz Felix Siauw, Ahad (25/2/2018).

Sejumlah tokoh juga ikut bereaksi karena tidak bisa di aksesnya akun Ustaz Somad yang selama ini menjadi media sosial untuk menyampaikan dakwah kepada umat Islam di seluruh Indonesia bahkan dunia.

Calon Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil juga ikut bereaksi terkait tidak bisa di akses akun resmi Ustaz Abdul Somad.

Ridwan Kamil melalui postingan Minggu (25/2/2018) pagi mempertanyakan alasan mengapa Instagram memblokir akun tersebut.

ridwankamil
Dear @instagram, what is the reason you shutting down the account of @ustadzabdulsomad ? I think and testify that the content is always positive. Many people including myself learn positive content related to Islamic issues. Kindly the team of @instagram reopen that @ustadzabdulsomad account. warm regards. " Saya selalu melihat sisi positif dari setiap orang. Saya banyak belajar ttg Islam dari ceramah2 UAS. Yang tdk disepakati satu dua juga ada. Pandangan saya, bahwa kita di Indonesia harus membudayakan dialog tentang perbedaan, dialog dalam ke pancasilaaan. Bukan dengan selalu dengan menutup akun, yang nanti ditafsir berbeda sehingga memperdalam jurang kebencian yang berkepanjangan. Hatur Nuhun"
instagram.com/ridwankamil

Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah juga bereaksi di twitter-nya.

Menurut dia kalau benar akun instagram Ustaz Somad diblokir maka DPR harus panggil manajemen Instagram.

Di twitter-nya, Ketua MPR RI Zulkifli Hasan juga mengaku heran mengapa instagram Ustaz Somad diblokir.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas