Dirjen Imigrasi Puji Kinerja Mantan Atase Imigrasi KBRI Tokyo, Wilopo
Wilopo, mantan Atase Imigrasi KBRI Indonesia di Tokyo selama tiga tahun baru saja dilantik menjadi Kepala Divisi Kantor Imigrasi Nusa Tenggara Barat.
Editor: Dewi Agustina
Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Jepang
TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Wilopo, mantan Atase Imigrasi KBRI Indonesia di Tokyo selama tiga tahun baru saja dilantik menjadi Kepala Divisi Kantor Imigrasi Nusa Tenggara Barat (NTB) minggu lalu.
"Dia kerjanya baik berprestasi selama penempatan di Tokyo Jepan. Itu sebabnya karirnya bisa naik menjadi Kepala Divisi," ungkap Dirjen Ronny F Rompie memuji Wilopo kepada Tribunnews.com, Sabtu (17/3/2018) lalu.
Wilopo dikenal sangat aktif dalam menjalankan tugasnya selama di Jepang.
Dia terjun ke lapangan langsung menghadapi banyak warga Indonesia yang ada di Jepang.
Baca: Jokowi Gagal Selamatkan Muhammad Zaini dari Eksekusi Mati
Tidak hanya di Tokyo dan sekitarnya saja, pria kelahiran Sumenep, 29 November 1960 ini bahkan sampai ke selatan Jepang terutama saat gempa bumi besar di Kumamoto beberapa tahun lalu.
Prestasinya bisa diacungi jempol termasuk pendekatan kemanusiaannya kepada warga Indonesia ilegal di Jepang sehingga akhirnya pulang ke Indonesia.
Bahkan ada suami istri warga Indonesia yang telah 36 tahun tinggal di Jepang secara ilegal akhirnya bisa kembali ke Indonesia tahun lalu.