Bahas TKA dari Tiongkok, Muhammad Said Didu: Pejabat Pemerintah Kompak Membela
Mantan Staf Khusus Menteri ESDM Muhammad Said Didu membeberkan asal mula kasus tenaga kerja asing (TKA) dari Tiongkok yang kini menjadi isu panas.
Editor: Mohamad Yoenus
TRIBUNNEWS.COM - Mantan Staf Khusus Menteri ESDM Muhammad Said Didu membeberkan asal mula kasus tenaga kerja asing (TKA) dari Tiongkok yang kini menjadi isu panas di Indonesia.
Dilansir melalui akun Twitter @saididu yang ia tuliskan pada Selasa (24/4/2018).
Diketahui, beberapa waktu lalu, Jokowi mengklarifikasi isu terkait serbuan tenaga kerja China ke Indonesia.
Jokowi membantah bahwa tenaga kerja asal China yang masuk ke Indonesia jumlahnya mencapai puluhan juta.
"Banyak yang bersuara tenaga kerja Tiongkok yang masuk ke Indonesia sepuluh juta, dua puluh juta, itu yang ngitung kapan?" kata Jokowi saat membuka Deklarasi Pemagangan Nasional Menuju Indonesia Kompeten di Karawang, Jawa Barat, Jumat (23/12/2016) yang dilansir dari Kompas.com.
Jokowi menegaskan bahwa tenaga kerja China di Indonesia saat ini hanya berjumlah 21.000 orang.