Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kehadiran Prabowo Disambut Lagu Halo-halo Bandung

Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto terlihat hadir dalam puncak peringatan Hari Buruh di Istora Senayan Jakarta, Selasa (1/5/2018).

Penulis: Amriyono Prakoso
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Kehadiran Prabowo Disambut Lagu Halo-halo Bandung
Tribunnews.com/Fahdi Pahlevi
Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, hadir pada acara deklarasi dukungan buruh kepada dirinya untuk maju dalam pencalonan Presiden 2019 di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Senin (1/5/2018). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Amriyono Prakoso

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto terlihat hadir dalam puncak peringatan Hari Buruh di Istora Senayan Jakarta, Selasa (1/5/2018).

Mengenakan kemeja safari berwarna coklat muda, Prabowo ditemani dengan beberapa pengawal duduk di kursi VIP bersama Presiden KSPI, Said Iqbal dan pimpinan buruh lainnya.

Baca: Viral, Sebelum Buang Kartu Perdana Kuota Internet UNREG Dahulu Agar Bisa Registrasi Lagi

Setibanya di Istora, ribuan buruh yang memenuhi seluruh tempat duduk, seketika teriak riuh dan mengabadikan momen itu, seraya bernyanyi lagu Halo-halo Bandung.

"Sekarang sudah menjadi lautan api, mari bung rebut kembali!" pekik para buruh.

Diketahui sebelumnya, Presiden KSPI, Said Iqbal telah menegaskan bahwa Prabowo Subianto dengan Rizal Ramli menjadi pasangan capres-cawapres yang didukung oleh buruh.

Berita Rekomendasi

Pasangan itu, nantinya akan menandatangani kontrak politik yang berisi sepuluh poin. Dua diantaranya adalah mencabut PP 20/2018 serta menolak PP 78/2015 tentang pengupahan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas